Wijayanto, Dian and Bambang, Azis Nur and Ismail, Ismail and Wibowo, BA and Triarso, Imam and Kurohman, Faik and Dewi , Dian Ayunita Nugraheni Nurmala and Jayanto, BB (2013) Analisis Kelayakan Finansial Usaha Perikanan Tangkap dengan Alat Tangkap Trammel Net di Kabupaten Rembang. In: Prosiding Seminar Nasional Riset dan Kebijakan Sosial Ekonomi Kelautan dan Perikanan Tahun 2013. FPIK Undip, Semarang. ISBN 978-979-3893-72-3
| PDF (Artikel) 1583Kb | |
| PDF (Peer review) 758Kb | |
| PDF (Hasil cek turnitin) 45Kb |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui karakteristik usaha perikanan tangkap trammel net dan untuk menganalisis kelayakan usaha sisi finansial dari usaha perikanan tangkap trammel net di Kabupaten Rembang. Variabel kelayakan usaha finansial yang diteliti dalam penelitian ini adalah NPV (net present value), IRR (internal rate of return), dan payback periods. Penelitian ini menggunakan kombinasi data primer dan sekunder. Hasil penelitian menunjukkan bahwa usaha perikanan tangkap trammel net di Kabupaten Rembang merupakan usaha berskala mikro, dengan nilai investasi perahu rata-rata sebesar Rp 22,3 juta, nilai investasi alat tangkap rata-rata sebesar Rp 5,05 juta, dan nilai investasi mesin rata-rata sebesar Rp 4,92 juta, sedangkan biaya perawatan aset rata-rata sebesar Rp. 4,10 juta/tahun, biaya BBM rata-rata sebesar Rp. 12,96 juta/tahun, biaya es rata-rata sebesar Rp. 0,99 juta/tahun, biaya perbekalan rata-rata sebesar Rp. 6,40 juta/tahun dan raman kotor rata-rata sebesar Rp. 42,31 juta/tahun. Selain itu, juga dapat diambil kesimpulan bahwa usaha perikanan tangkap trammel net di Kabupaten Rembang bersifat feasible karena NPV bernilai positif (Rp 44,3 juta) dalam 10 tahun periode operasi penangkapan ikan, IRR (52%) lebih besar dari suku bunga yang ditetapkan dan payback periods (2,77 tahun) lebih cepat dari target waktu yang ditetapkan. This research aims to identified a characteristic of fishing business using trammel net and to analysed a financial feasibilty study to fishing business using trammel net in Regency of Rembang. Variable of research were NPV, IRR and payback periods. This research also used a primary and secondary data. This research proved if fishing business used trammel net in Rembang Regency could classify in micro-business, with investment cost average are Rp 22.3 million to boat, Rp 5.05 million to trammel net, and Rp 4.92 million to machine. Fishing business used trammel net in Rembang Regency also need Rp. 4.10 million/year to average of maintenance cost, Rp. 12.96 million/year to average of energy cost, Rp. 0.99 million/year to average of ice procurement cost, and Rp. 6.40 million/year to average of accomodation cost. The average of gross income in fishing business using trammel net was Rp. 42.31 million/year. This research proved if fishing business used trammel net was feasible, value of NPV was positive (Rp 44.3 million) in 10 years business operation, IRR (52%) greater than the target and payback periods (2.77 years) faster than the target.
Item Type: | Book Section |
---|---|
Subjects: | S Agriculture > SH Aquaculture. Fisheries. Angling |
Divisions: | Faculty of Fisheries and Marine Sciences > Department of Fisheries |
ID Code: | 60571 |
Deposited By: | Mr. Sugeng Priyanto |
Deposited On: | 07 Feb 2018 14:33 |
Last Modified: | 05 Jul 2019 12:34 |
Repository Staff Only: item control page