APLIKASI PENILAIAN TES ESAI BERBAHASA INDONESIA MENGGUNAKAN VECTOR SPACE MODEL (VSM)

Putra, Rizqi Estu and Khusartantya, Khusartantya (2014) APLIKASI PENILAIAN TES ESAI BERBAHASA INDONESIA MENGGUNAKAN VECTOR SPACE MODEL (VSM). Undergraduate thesis, Universitas Diponegoro.

[img]
Preview
PDF
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike.

453Kb

Abstract

Tes uraian adalah tes yang butir-butirnya berupa suatu pertanyaan atau suatu suruhan yang menghendaki jawaban yang berupa uraian-uraian yang relatif panjang. Bentuk-bentuk pertanyaan atau suruhan yang diminta kepada siswa untuk menjelaskan, membandingkan, menginterpretasikan dan mencari perbedaan. Semua bentuk pertanyaan atau suruhan tersebut mengharapkan agar siswa menunjukkan pengertian mereka terhadap materi yang dipelajari. Tes uraian dapat digunakan dengan baik untuk mengukur hasil belajar yang kompleks. Bentuk tes uraian lebih meningkatkan motivasi peserta tes untuk belajar dibandingkan bentuk tes yang lain. Pada tes uraian skoring dapat berbeda ketika dinilai oleh guru yang sama pada waktu yang berbeda atau oleh guru yang berbeda pada waktu yang sama, waktu untuk mengoreksi lembar jawaban sangat lama, apabila jumlah siswa besar maka hampir mustahil guru mampu mengoreksi kecuali guru mempunyai “mesin penilai”, biaya untuk mengoreksi sangat besar. Aplikasi penilaian tes esai berbahasa Indonesia dapat menjadi solusi untuk dapat menggunakan tes esai dan memberikan penilaian jawaban tes esai berbahasa Indonesia. Aplikasi yang dikembangakan memberikan penilaian jawaban tes esai dengan membandingkan kemiripan jawaban dengan kunci jawaban. Perhitungan nilai kemiripan dilakukan dengan menghitung sudut kosinus dari vektor kalimat pada model ruang vektor (vector space model). Nilai kemiripan yang didapatkan digunakan untuk menentukan range jawaban siswa masuk ke dalam range kategori benar, setengah, atau salah. Aplikasi diuji dengan menggunakan 50 jawaban yang dijawab oleh 10 siswa (satu siswa menjawab lima pertanyaan) dibandingkan dengan hasil pencocokan jawaban secara manual menghasilkan tingkat akurasi sebesar 76%.

Item Type:Thesis (Undergraduate)
Subjects:Q Science > QA Mathematics > QA75 Electronic computers. Computer science
Q Science > QA Mathematics > QA76 Computer software
Divisions:Faculty of Science and Mathematics > Department of Computer Science
ID Code:59704
Deposited By:INVALID USER
Deposited On:19 Jan 2018 10:49
Last Modified:19 Jan 2018 10:49

Repository Staff Only: item control page