PERANGKAT LUNAK ABSENSI UNTUK MENDUKUNG KEGIATANAKADEMIK MENGGUNAKAN WEB SERVICES

PARDEDE, HANNA T. and Widodo, Aris Puji (2016) PERANGKAT LUNAK ABSENSI UNTUK MENDUKUNG KEGIATANAKADEMIK MENGGUNAKAN WEB SERVICES. Undergraduate thesis, Universitas Diponegoro.

[img]
Preview
PDF
812Kb

Abstract

Sistem Informasi Akademik (SIA) adalah layanan administrasi akademik kepada seluruh pengguna meliputi pengisian KRS secara online, pencetakan daftar hadir kuliah, kartu ujian, daftar hadir ujian akhir semester sampai dengan pengumuman nilai akhir semester kepada mahasiswa. Fakultas Sains dan Matematika merupakan salah satu fakultas yang terdapat pada Universitas Diponegoro yang menerapkan SIA di dalam kegiatan proses belajar mengajar serta kegiatan akademik lainnya. Meskipun pemanfaatan SIA di lingkungan Fakultas Sains dan Matematika sangat penting, tetapi pada SIA belum terdapat pelaporan terkait daftar hadir atau absensi dari setiap mahasiswa serta dosen di setiap mata kuliah yang ada, sehingga mengakibatkan belum terlaksana dengan baik penerapan Peraturan Akademik (Perak) tentang penilaian hasil belajar mahasiswa yang dapat dikatakan layak mengikuti ujian di setiap mata kuliah. Berdasarkan permasalahan dalam pendataan kehadiran tersebut, pada tugas akhir ini membahas suatu perangkat lunak yang mampu mengolah data dan informasi kehadiran dengan akurat. Proses pengolahan data dan informasi kehadiran menerapkan web services sebagai komunikasi antar perangkat lunak dengan SIA, yaitu data diambil dari aplikasi SIA, kemudian perangkat lunak akan mengolah data kehadiran dan mengirim kembali data kehadiran tersebut ke aplikasi SIA. Model pengembangan perangkat lunak yang digunakan adalah Unified Process. Dari hasil pengujian diperoleh bahwa perangkat lunak absensi menggunakan web services dapat mendukung dalam meningkatkan kegiatan akademik yang terdapat di Fakultas Sains dan Matematika yaitu terkhusus dalam pendataan data absensi secara akurat.

Item Type:Thesis (Undergraduate)
Subjects:Q Science > QA Mathematics > QA75 Electronic computers. Computer science
Q Science > QA Mathematics > QA76 Computer software
Divisions:Faculty of Science and Mathematics > Department of Computer Science
ID Code:59323
Deposited By:INVALID USER
Deposited On:07 Feb 2020 15:44
Last Modified:07 Feb 2020 15:44

Repository Staff Only: item control page