HUBUNGAN PRAKTIK PENCEGAHAN KARIES GIGI DENGAN KEPARAHAN KARIES GIGI PADA LANSIA DI PUSKESMAS PADANG SARI

KURNIASIH , KURNIASIH (2004) HUBUNGAN PRAKTIK PENCEGAHAN KARIES GIGI DENGAN KEPARAHAN KARIES GIGI PADA LANSIA DI PUSKESMAS PADANG SARI. Undergraduate thesis, Diponegoro University.

[img]
Preview
PDF - Published Version
49Kb

Official URL: http://www.fkm.undip.ac.id

Abstract

Karies gigi adalah proses patologis berupa kerusakan pada jaringan gigi ynag menyerang sebagian besar penduduk dunia. Lansia, dengan perubahan struktur dan fungsi dari rongga mulut yang dialaminya, merupakan golongan yang rentan terserang karies gigi. Praktik pemeliharaan dan perawatan gigi merupakan faktor penting dalam upaya pencegahan karies gigi, yang dipengaruhi oleh 3 faktor yaitu faktor predisposisi, pendukung dan pendorong. Penelitian ini bertujuan untuk mendapatkan informasi mengenai hubungan praktik pencegahan karies gigi dengan keparahan karies gigi pada lansia di Puskesmas Padang sari. Jenis penelitian ini adalah explanatory reseach dengan pendekatan cross sectional. Populasi adalah semua lansia di kelompok lansia di Puskesmas Padang Sari, dengan jumlah sampel 30 orang. Uji statistik yang digunakan adalah uji korelasi Pearson Product Moment, Rank Spearman dan Poin Biserial. Hasil uji statistik menunjukkan bahwa tidak ada hubungan umur dengan pengetahuan tentang karies gigi (nilai p = 0,087), tidak ada hubungan jenis kelamin dengan pengetahuan tentang karies gigi (nilai p = 0,090), tidak ada hubungan tingkat pendidikan dengan pengetahuan tentang karies gigi (nilai p = 0,410), tidak ada hubungan pendapatan dengan pengetahuan tentang karies gigi (nilai p = 0,349), tidak ada hubungan pengetahuan dengan sikap terhadap karies gigi (nilai p = 0,280), tidak ada hubungan sikap dengan praktik pencegahan karies gigi (nilai p = 0,504), tidak ada hubungan praktik dengan kebersihan gigi dan mulut (OHI-S)(nilai p = 0,628), tidak ada hubungan praktik dengan plak gigi (nilai p = 0,615), tidak ada hubungan antara kebersihan gigi dan mulut (OHI-S) dengan keparahan karies gigi (nilai p = 0,151), dan tidak ada hubungan plak gigi dengan keparahan karies gigi (nilai p = 0,629). Penelitian lebih lanjut mengenai etiologi karies gigi pada lansia perlu dilakukan untuk mengetahui faktor penyebab yang lebih spesifik, karena pola karies gigi pada lansia bisa jadi berbeda dari karies gigi pada anak-anak atau remaja Kata Kunci: praktik pencegahan, keparahan karies gigi, lansia, puskesmas   RELATION DENTAL CARIES PREVENTION PRACTICE WITH SEVERE OF DENTAL CARIES AMONG ELDERLY PEOPLE IN THE PADANG SARI PRIMARY HEALTH CENTER Abstract Dental caries is the pathological process of defect in the dental mesh which attacks most of people around the world. Elderly people are the most possible defected dental caries because of the changes of the functions and structures of their mouth, practice to maintenance and keep the tooth is the most important factor in exerting to prevent dental caries which is influenced by 3 factors, they are : predisposing, enabling and reinforcing factors. The purpose of the research is to achieve the information about the relation of age, sex, education, and income level with knowledge about dental caries, knowledge with attitudes towards dental caries, attitudes with practice, practice with tooth and mouth cleanliness (OHI-S) and tooth plaque, tooth and mouth cleanliness (OHI-S) and tooth plaque with severe of dental caries among elderly people in Padang Sari Primary Health Center. The category of the research is explanotory by coss sectional appoach. The population is the active elderly people in Padang Sari Primary Health Center, the amount of samples are 30 people. The researcher uses statistic test by correlation test of Pearson Product Moment, Rank Spearman and Poin Biserial. The result of statistic test shows that age is not related to knowledge about dental caries, sex and education level are not related to knowledge about dental caries, kowledge is not related to attitudes towards dental caries, attitudes is not related to practice towards dental caries, pactice is not related to tooth and mouth cleanliness (OHI-S) and plaque, tooth and mouth cleanliness (OHI-S) and plaque is not related to severe of dental caries. Keyword : prevention practice, severe of dental caries, elderly people, primary health center

Item Type:Thesis (Undergraduate)
Subjects:R Medicine > RA Public aspects of medicine > RA0421 Public health. Hygiene. Preventive Medicine
Divisions:Faculty of Public Health > Department of Public Health
ID Code:5906
Deposited By:INVALID USER
Deposited On:28 Jan 2010 07:51
Last Modified:28 Jan 2010 07:51

Repository Staff Only: item control page