Efek Protokol Islamic Based Caring Terhadap Kualitas Caring Perawat Dan Harapan Pasien Untuk Pasien Kritis Di Intensive Care Unit

Widiastuti, Widiastuti and SUHARTINI, SUHARTINI and Sujianto, Untung (2018) Efek Protokol Islamic Based Caring Terhadap Kualitas Caring Perawat Dan Harapan Pasien Untuk Pasien Kritis Di Intensive Care Unit. Masters thesis, Diponegoro University.

[img]PDF
Restricted to Registered users only

4Mb

Abstract

Caring secara Islami berarti perilaku perawat dalam memberikan asuhan keperawatan dengan penuh perhatian untuk kesembuhan pasien berdasarkan kaidah-kaidah Islam. Perilaku caring perawat yang Islami akan dapat meningkatkan kualitas pelayanan keperawatan di rumah sakit, dan dengan memahami caring dan menjadikannya sebuah jiwa dari keperawatan sangatlah penting, karena perilaku caring inilah yang selalu diharapkan oleh pasien dari seorang perawat. Tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisa efek dari penerapan protokol Islamic Based Caring terhadap kualitas caring perawat untuk pasien kritis dan harapan pasien di Intensive Care Unit. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah quasi-experiment dengan rancangan pretest-posttest with control group design. Populasi pada penelitian ini adalah pasien yang dirawat di ruang Intensive Care Unit. Teknik pengambilan sampel dilakukan dengan menggunakan purposive sampling yaitu 36 pasien untuk masing-masing kelompok intervensi dan kelompok kontrol. Kelompok intervensi diberikan penerapan protokol Islamic Based Caring selama dalam perawatan, sedangkan kelompok kontrol diberikan intervensi sesuai standar rumah sakit. Sebelum dan sesudah intervensi, pasien pada kelompok intervensi dan kelompok kontrol dilakukan pretest dan posttest tentang kualitas caring perawat dan harapan pasien selama dirawat di ruang ICU. Data dianalisa menggunakan Wilcoxon test dan Mann-Whitney U test. Hasil penelitian menunjukkan nilai kualitas caring perawat dan harapan pasien meningkat pada kelompok intervensi dan kelompok kontrol. Hasil uji analisis beda rerata antar kelompok menunjukkan nilai p=0,000 pada kualitas caring perawat, p=0,000 pada harapan pasien. Penerapan protokol Islamic Based Caring berpengaruh terhadap peningkatan kualitas caring perawat dan harapan pasien pada kelompok intervensi dan kelompok kontrol.

Item Type:Thesis (Masters)
Subjects:R Medicine > RT Nursing
Divisions:School of Postgraduate (mixed) > Master Program in Nursing
ID Code:59058
Deposited By:INVALID USER
Deposited On:09 Jan 2018 15:29
Last Modified:09 Jan 2018 15:29

Repository Staff Only: item control page