KARAKTERISTIK TEMA DAN GAYA BAHASA PUISI PADA AKUN INSTAGRAM @PUISILANGIT SEBAGAI WUJUD LAHIRNYA PUJANGGA MILENIAL DAN RELEVANSINYA DENGAN MEDIA AJAR SASTRA DI PERGURUAN TINGGI

Hapsari, Theresia Pinaka Ratna Ning (2017) KARAKTERISTIK TEMA DAN GAYA BAHASA PUISI PADA AKUN INSTAGRAM @PUISILANGIT SEBAGAI WUJUD LAHIRNYA PUJANGGA MILENIAL DAN RELEVANSINYA DENGAN MEDIA AJAR SASTRA DI PERGURUAN TINGGI. In: PIBSI XXXIX, 7-8 November 2017, Semarang.

[img]
Preview
PDF
949Kb

Official URL: http://eprints.undip.ac.id/59001

Abstract

Era digital melahirkan generasi genial yang cerdas luar biasa dalam hal membaca dan menulis. Hal ini menjadi cara untuk meningkatkan kontribusi generasi milenial sebagai generasi literat sesuai dengan yang dicanangkan pemerintah untuk meningkatkan budaya literasi di kalangan remaja. Literasi tersebut juga berdampak bagi pertumbuhan karya sastra di Indonesia. Melalui era digital telah tumbuh banyaknya media sosial yang disegani generasi milenial untuk mempopulerkan segala sesuatu, termasuk salah satunya adalah karya sastra puisi modern. Sisi positifnya, penggunaan media sosial untuk menyebarluaskan puisi bisa melahirkan pujangga baru yang tidak pernah diduga sebelumnya, karena media yang digunakan sangatlah murah, penggunaannya mudah, dan luas jangkauannya, tanpa batas ruang dan waktu. Media sosialpun menjadi wadah yang lebih praktis karena menjangkau seluruh dunia, daripada buku ataupun majalah konvensional yang memuat puisi untuk dipopulerkan dengan jangkauan terbatas. Artikel ini bertujuan untuk menguak karakteristik puisi meliputi tema, diksi, dan gaya bahasa dalam kumpulan puisi modern yang telah diunggah pada akun instagram @PuisiLangit serta relevansinya dengan media ajar sastra menggunakan metode deskriptif kualitatif. Hasilnya tema yang paling sering diangkat adalah cinta dan lika-liku kegalauan akan cinta dua insan. Akun instagram tersebut merupakan salah satu wadah penulis milenial mempopulerkan karya sastranya secara digital. Berdasarkan hasil temuan, instagram bisa digunakan sebagai media ajar dalam pengajaran sastra di perguruan tinggi misalnya dalam mata kuliah terkait penulisan kreatif sastra. Kata Kunci: gaya bahasa puisi, stilistika, instagram @PuisiLangit, media ajar sastra

Item Type:Conference or Workshop Item (Speech)
Subjects:P Language and Literature > PN Literature (General) > PN0080 Criticism
ID Code:59001
Deposited By:INVALID USER
Deposited On:08 Jan 2018 21:56
Last Modified:08 Jan 2018 21:56

Repository Staff Only: item control page