ANALISIS TINGKAT KEPUASAN PELANGGAN ATAS PELAYANAN OPTIK MA'A CABANG CEPU

ALFUANI, JENNY NURHIDAYAH (2010) ANALISIS TINGKAT KEPUASAN PELANGGAN ATAS PELAYANAN OPTIK MA'A CABANG CEPU. Undergraduate thesis, Diponegoro University.

[img]
Preview
PDF
8Kb

Official URL: http://fisip.undip.ac.id/adbis

Abstract

Dalam bisnis perdagangan peranan pelanggan sangatlah penting, hal ini menyebabkan perlu bagi perusahaan untuk tetap menjaga kepuasan dari para pelanggan, agar mereka tetap bersedia menjadi pelanggan yang loyal. Tingkat kepuasan dari para pelanggan dapat dijaga atau bahkan dapat ditingkatkan dengan cara meningkatan kualitas pelayanan dari perusahaan. Permasalahan yang diambil dari penelitian ini adalah menurunnya penjualan kacamata di Optik MA’A cabang Cepu pada periode tahun 2008 Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tingkat kepuasan pelanggan, atas pelayanan Optik MA’A. Hal ini meliputi dimensi keandalan, keresponsifan, keyakinan, empati dan berwujud. Penelitian ini juga dilakukan untuk mengetahui posisi tingkat kepuasan pelanggan dalam sebuah diagram kartesius. Tipe penelitian yang digunakan adalah deskriptif dengan teknik pengumpulan data melalui wawancara dengan intrumen pengumpulan data berupa kuesioner. Populasi dalam penelitian ini adalah pelanggan Optik MA’A cabang Cepu pada tahun 2008 dan sensus dilakukan kepada seluruh pelanggan pada 5 (lima) bulan terakhir di tahun 2008 yaitu sebanyak 100 responden. Metode analisis data menggunakan metode kualitatif.

Item Type:Thesis (Undergraduate)
Subjects:H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor > HD28 Management. Industrial Management
Divisions:Faculty of Social and Political Sciences > Department of Business Administration
ID Code:5898
Deposited By:INVALID USER
Deposited On:27 Jan 2010 18:27
Last Modified:27 Jan 2010 22:35

Repository Staff Only: item control page