PELAKSANAAN TUGAS DAN FUNGSI DINAS LINGKUNGAN HIDUP DALAM MENGELOLA SAMPAH DI KOTA SEMARANG

PRAWARAMITHA, FITYAH GHASSANI and Wisnaeni, Fifiana and Indraswari, Tri Laksmi (2017) PELAKSANAAN TUGAS DAN FUNGSI DINAS LINGKUNGAN HIDUP DALAM MENGELOLA SAMPAH DI KOTA SEMARANG. Undergraduate thesis, Universitas Diponegoro.

[img]
Preview
PDF
328Kb
[img]
Preview
PDF
641Kb
[img]PDF
Restricted to Registered users only until 31 December 2020.

1795Kb

Abstract

Dinas Lingkungan Hidup Kota Semarang dibentuk sebagai salah satu perangkat pemerintahan yang menjalankan urusan pemerintah dibidang lingkungan hidup seperti yang sudah ada dalam Peraturan Walikota Semarang Nomor 72 Tahun 2016 Tentang Kedudukan, Susunan Organisasi, Tugas dan Fungsi, Serta Tata Kerja Dinas Lingkungan Hidup Kota Semarang. sementara itu, perlu diketahui bagaimana pelaksanaan tugas dan fungsi Dinas Lingkungan Hidup Kota Semarang dalam mengelola sampah di Kota Semarang dan faktor apa saja yang mempengaruhi pelaksanaan tugas dan fungsi Dinas Lingkungan Hidup. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana peran Dinas Lingkungan Hidup Kota Semarang dalam mengelola sampah dan dalam melaksanakan tugas dan fungsinya, struktur organisasi, dan Sumber Daya Manusia serta kesadaran masyarakat Pendekatan yang akan digunakan dalam penelitian hukum ini adalah metode pendekatan yuridis empiris. Spesifikasi dalam penelitian ini adalah deskriptif analisis, karena penelitian hukum empiris lebih mengutamakan data primer (data yang diperoleh secara langsung di lapangan) atau memperoleh data langsung dari narasumber. .Hasil penelitian menunjukkan bahwa Dinas Lingkungan Hidup dalam melaksanakan tugas sudah sesuai dengan yang ada di Peraturan Daerah dan Peraturan Walikota selain itu faktor kesadaran masyarakat dan koordinasi yang kurang baik antara Pemerintah dengan Dinas Lingkungan Hidup Kota Semarang. kesadaran masyarakat yang belum memahami akan arti penting dalam mengelola sampah dan menjaga lingkungan sekitar menjadi faktor yang mempengaruhi dalam melaksanakan tugas dan fungsi Dinas Lingkungan Hidup. Kata kunci : Dinas Lingkungan Hidup Kota Semarang, Sampah

Item Type:Thesis (Undergraduate)
Subjects:K Law > K Law (General)
Divisions:Faculty of Law > Department of Law
ID Code:58627
Deposited By:INVALID USER
Deposited On:28 Dec 2017 12:08
Last Modified:28 Dec 2017 12:08

Repository Staff Only: item control page