RESPON TIGA VARIETAS JAGUNG TERHADAP APLIKASI PUPUK HAYATI BIO-FOSFAT PADA TANAH ULTISOL

Yafizham, Yafizham and Utoyo, Bambang (2011) RESPON TIGA VARIETAS JAGUNG TERHADAP APLIKASI PUPUK HAYATI BIO-FOSFAT PADA TANAH ULTISOL. In: PROSIDING SEMINAR NASIONAl DAN RAPAT TAHUNAN DEKAN BKS-PTN Wilayah Barat. FP Universitas Sriwijaya, pp. 193-198. ISBN 978-979-8389-18-4

[img]
Preview
PDF
8Mb

Abstract

Jagung merupakan salah satu komoditas agribisnis yong potensial sebagai bahan pangan strategis setelah padi. Kontribusinya terhadap perekonomian nasional sangat besar, baik sebagai penopang ketahanan pangan maupun sebagai bahan industri pangan dan pakan ternak. Sebagian besar jagung diusahakan di lahan kering masam yang tergolong lahan bermasalah seperti Ultisol. Pada tanah yang sangat masam, jagung mempunyai adap yang rendah. Salah satu usaha yang dapat dilakukan untuk meningkatkan produktivitas jagung pada tanah Ultisol adalah melalui penggunaan varietas unggul dan pupuk hayati Bio-fosfat. Penelitian dilaksanakan di Kebun Percobaan Politeknik Negeri Lampung, Kelurahan Rajabasa, Kecamatan Kedaton, Bandar Lampung, dari Maret sampai Juli 2010. Penelitian bertujuan untuk mengetahui respon tiga varielas jagung terhadap aplikasi pupuk hayati bio-fosfat pada tanah Ultisol. Penelitian dirancang dengan menggunakan rancangan acak kelompok dengan pola faktorial. Faktor pertama adalah varietas jagung yong terdiri dari Jaya 2(Vl), Bisi-816 (V2), dan Bisi-2 (V3) Sedangkan faktor kedua adalah pupuk hayati Bio-fosfat dengan tiga taraf yaitu 0 g/kg benih (80), j0 g/kg benih (Bl) dan 60 g/kg benih (82). Hasil penelitian menunjukkan bahwa aplikasi pupuk hayati Bio-fosfat nyata meningkatkan tinggi tanaman, jumlah daun, diameter batang, jumlah baris per tongkol, bobot 100 butir, dan produksi. Bobot 100 butir dan produksi biji pipilan kering tertinggi diperoieh jagung varietas Bisi-816 diikuri oleh varietas Bisi-2 dan Jaya 2 . Sedangkan inokulasi Bio-fosfat sampai dengan dosis 60 g/kg benih masing-masing meningkatkan bobot 100 butir dan produksi biji pipilan kering sebesar 8,5% dan 32,5%.

Item Type:Book Section
Subjects:S Agriculture > S Agriculture (General)
Divisions:Faculty of Animal and Agricultural Sciences > Department of Agroecotechnology
ID Code:58121
Deposited By:Mr. Sugeng Priyanto
Deposited On:28 Nov 2017 08:13
Last Modified:28 Nov 2017 08:13

Repository Staff Only: item control page