Rutmana, Hardiyanti and Masykur , Achmad Mujab (2017) PENGABDIAN YANG TAK BERBATAS: Interpretative Phenomenological Analysis tentang Pengalaman Guru Honorer yang Mengajar di Sekolah Luar Biasa Negeri Semarang. Undergraduate thesis, Diponegoro University.
| PDF 146Kb | |
| PDF 97Kb |
Abstract
Tujuan dari penelitian ini adalah untuk memahami pengalaman guru honorer yang mengajar di sekolah luar biasa (SLB). Penelitian ini melibatkan empat guru honorer perempuan berusia 41-45 tahun yang mempunyai pengalaman mengajar 8-12 tahun dengan anak didik tunanetra, tunarungu, tunagrahita, atau tunadaksa. Penelitian ini menggunakan pendekatan Interpretative Phenomenological Analysis (IPA) digunakan untuk memahami pengalaman subjek melalui kehidupan pribadinya. Pada penelitian ini, wawancara semi terstruktur digunakan sebagai metode pengumpul data. Terdapat tiga tema induk yang ditemukan: (1) perjalanan awal menjadi guru SLB (2) gambaran pekerjaan sebagai guru SLB (3) penghayatan mengenai profesi. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa keempat subjek mampu mensyukuri profesinya sebagai guru honorer SLB, tantangan dalam bekerja tidak menjadikan kondisi mereka terpuruk saat bekerja. Mereka memandang guru adalah pekerjaan yang sudah ditakdirkan Tuhan, sehingga keempat subjek mampu untuk mensyukuri profesinya. Adanya pengalaman berinteraksi dengan anak berkebutuhan khusus (ABK) sebelum menjadi guru, lingkungan kerja yang suportif, dukungan keluarga, sikap positif masyarakat dan kepuasan dalam bekerja membantu keempat subjek untuk tetap setia dengan profesinya.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Subjects: | B Philosophy. Psychology. Religion > BF Psychology |
Divisions: | Faculty of Psychology > Department of Psychology |
ID Code: | 58081 |
Deposited By: | INVALID USER |
Deposited On: | 25 Jan 2018 09:34 |
Last Modified: | 25 Jan 2018 09:34 |
Repository Staff Only: item control page