PELAKSANAAN CORPORATE SOCIAL RESPONSIBILITY (CSR) PT ADARO INDONESIA SESUAI UNDANG-UNDANG NOMOR 40 TAHUN 2007 TENTANG PERSEROAN TERBATAS

Nur , Melia (2015) PELAKSANAAN CORPORATE SOCIAL RESPONSIBILITY (CSR) PT ADARO INDONESIA SESUAI UNDANG-UNDANG NOMOR 40 TAHUN 2007 TENTANG PERSEROAN TERBATAS. Masters thesis, Universitas Diponegoro.

[img]
Preview
PDF - Published Version
42Kb

Abstract

Perseroan Terbatas sebagai salah satu bentuk perusahaan pada hakekatnya dibentuk untuk mencari keuntungan dan tujuan ini telah pahami secara umum oleh masyarakat.Namuntujuan ini kemudian bergeser dengan mulai dikenalnya suatu prinsip yang mengatur bahwa perusahaan tidak lagi semata-mata mencari keuntungan akan tetapi memiliki aspek tanggungjawab sosial, prinsip ini dikenal dengan istilah Tanggungjawab Sosial Perusahaan atau Corporate Social Responsibility (CSR). Permasalahan dalam penulisan ini adalah Bagaimanakah pelaksanaan Corporate Social Responsibility (CSR)PT Adaro Indonesia setelah berlakunya Undang-Undang Nomor 40 Tahun 2007 Tentang Perseroan Terbatas dan apakah akibat hukumnya apabila Corporate Social Responsibility (CSR) tersebut tidak dilaksanakan oleh PT Adaro Indonesia sebagai Perseroan Terbatas. Penelitian yang penulis lakukan bertujuan untuk mengetahui pelaksanaan Corporate Social Responsibility (CSR)PT Adaro Indonesia setelah berlakunya Undang-undang Nomor 40 Tahun 2007 tentang perseroan Terbatas dan untuk mengetahui akibat hukumnya apabila Corporate Social Responsibility (CSR)tersebut tidak dilaksanakan oleh PT Adaro Indonesia sebagai Perseroan Terbatas. Penelitian Hukum ini menggunakan dua pola pikir yaitu berfikir secara rasional dan berfikir secara empiris.Rasionalismemberikan kerangka pemikiran yang logis sedangkan empirisme merupakan karangka pembuktian atau pengujian untuk memastikan suatu kebenaran. Diharapkan Pemerintah segera merumuskan substansi pengaturan CSR dalam Peraturan Menteri (PERMEN) tentang tatacara pelaksanaan CSR sebagai pelaksanaan Pasal 74 ayat (4) Undang-Undang Perseroan Terbatas. Untuk itu pemerintah dalam menyusun tentang tatacara pelaksanaan CSR tersebut harus melibatkan berbagai komponen masyarakat yang berkompeten melalui proses yang transparan, sehingga Permen yang dihasilkan itu akan bersifat operasional dan tidak multitafsir.

Item Type:Thesis (Masters)
Uncontrolled Keywords:Pelaksanaan, Corporate Social Responsibility,Perseroan Terbatas.
Subjects:K Law > K Law (General)
L Education > L Education (General)
Divisions:School of Postgraduate (mixed) > Master Program in Notary
ID Code:57244
Deposited By:INVALID USER
Deposited On:13 Oct 2017 15:06
Last Modified:13 Oct 2017 15:06

Repository Staff Only: item control page