ANALISIS AKIBAT HUKUM WANPRESTASI YANG BERASAL DARI PERJANJIAN ASURANSI (STUDI PUTUSAN MAHKAMAH AGUNG NO. 116 PK/Pdt/2012)

Budi , Haridaryadi (2015) ANALISIS AKIBAT HUKUM WANPRESTASI YANG BERASAL DARI PERJANJIAN ASURANSI (STUDI PUTUSAN MAHKAMAH AGUNG NO. 116 PK/Pdt/2012). Masters thesis, Universitas Diponegoro.

[img]
Preview
PDF - Published Version
54Kb

Abstract

Asuransi merupakan sebuah perjanjian yang diawali dengan kata sepakat, serta terpenuhi seluruh syarat-syarat perjanjian lainya. Namun, jika salah satu, tetapi salah satu pihak dalam pelaksanaannya tidak memenuhi apa yang telah diperjanjikan, maka dikatakan ia melakukan wanprestasi (ingkar janji). Wanprestasi tidak akan terjadi jika para pihak melaksanakan kewajibannya sesuai dengan perjanjian. Akan tetapi dalam kenyataannya menurut fakta empiris terlihat kasus wanprestasi terjadi pada asuransi PT. Asuransi Mega Pratama. PT. Asuransi Mega Pratama sebagai perusahaan asuransi tidak menyelesaikan pembayaran klaim polis asuransi kebakaran kepada pemegang polis lebih dari 5 tahun terhitung dari bulan Juni 2002 hingga bulan November 2007, akibat dari tidak diselesaikannya pembayaran klaim tersebut PT. Asuransi Mega Pratama dinyatakan telah melakukan cidera janji terhadap pemegang polis asuransi serta mengabaikan prinsip usaha perasuransian yang sehat dan bertanggungjawab sehingga dijatuhi hukuman berupa pembayaran uang paksa (dwangsom) oleh Mahkamah Agung Republik Indonesia dalam putusan Mahkamah Agung No.116 PK/Pdt/2012. Metode yang digunakan adalah pendekatan yuridis normatif, yaitu pendekatan dari segi-segi hukum dan kaidah- kaidah hukum yang ada (legistis positivistis), yang memandang hukum identik dengan norma tertulis yang sah, dibuat dan diundangkan oleh lembaga atau pejabat negara yang berwenang atau berkuasa, dan hukum sebagai sistem normatif yang bersifat otonom, tertutup terlepas dari kehidupan masyarakat. Yuridis mengandung makna bahwa penelitian ini dianalisis menggunakan berbagai buku-buku, peraturan perundang-undangan di bidang perjanjian sebagai data sekunder Dalam putusan yang dikeluarkan oleh Hakim dalam Putusan Putusan MA No. 116/PK/Pdt/2012 setidaknya memiliki beberapa implikasi terhadap beberapa hal, yaitu : Pertama, perjanjian asuransi No. PLO7118202.d.0018 (perpanjangan) tanggal 16 April 2002 adalah sah mempunyai kekuatan hukum; Kedua, Menyatakan tergugat telah ingkar janji (wan prestasi); Ketiga, menolak gugatan termohon PT Asuransi Mega Pratama. Putusan hakim tersebut terlihat jelas bahwa hakim dalam putusannya memberikan perlindungan kepada pihak penggugat terhadap dalam hal hak nya sebagai individu yang telah melakukan perjanjian di bawah hukum dengan perlindungan yang berasas pada nilai-nilai keadilan.

Item Type:Thesis (Masters)
Uncontrolled Keywords:Wanprestasi dan Asurasi
Subjects:K Law > K Law (General)
L Education > L Education (General)
Divisions:School of Postgraduate (mixed) > Master Program in Notary
ID Code:57134
Deposited By:INVALID USER
Deposited On:12 Oct 2017 13:43
Last Modified:12 Oct 2017 13:43

Repository Staff Only: item control page