PELAKSANAAN PERJANJIAN KERJASAMA ANTARA PT. NEW RATNA MOTOR DENGAN EXCLUSIVE PARTS SHOP WIGUNA MOTOR DALAM PENJUALAN SUKU CADANG TOYOTA

Faridatul Hasanah, SH, Hasanah (2014) PELAKSANAAN PERJANJIAN KERJASAMA ANTARA PT. NEW RATNA MOTOR DENGAN EXCLUSIVE PARTS SHOP WIGUNA MOTOR DALAM PENJUALAN SUKU CADANG TOYOTA. Masters thesis, UNDIP.

Full text not available from this repository.

Abstract

ABSTRAK PELAKSANAAN PERJANJIAN KERJASAMA ANTARA PT. NEW RATNA MOTOR DENGAN EXCLUSIVE PARTS SHOP WIGUNA MOTOR DALAM PENJUALAN SUKU CADANG TOYOTA Suatu perjanjian kerjasama harus memenuhi syarat sahnya perjanjian sebagaimana yang diatur dalam Pasal 1320 KUH Perdata. Selain itu perjanjian kerjasama yang dibuat harus bisa memenuhi keadilan bagi para pihak. Dalam hal salah satu pihak tidak memenuhi kewajibannya maka akan membawa akibat hukum tersendiri dalam perjanjian. Dalam perjanjian kerjasama tersebut unsur harga yang merupakan syarat perjanjian tidak ditentukan, sebagai penggantinya ditentukan nilai plafond sebagai acuan banyaknya pembelian suku cadang dalam satu bulan. Permasalahan dalam penelitian ini adalah: apakah perjanjian kerjasama antara PT. New Ratna Motor dengan Exclusive Parts Shop Wiguna Motor memenuhi syarat sahnya perjanjian, bagaimana perjanjian kerjasama tersebut bisa memenuhi keadilan bagi para pihak dan apa akibat hukum yang ditimbulkan dalam hal salah satu pihak tidak memenuhi kewajibannya sebagaimana yang ditentukan dalam perjanjian. Penelitian ini menggunakan metode pendekatan yuridis sosiologis (sosio legal research) dengan spesifikasi penelitian deskriptif analisis. Sumber data diperoleh dari data primer melalui wawancara dan data sekunder melalui studi kepustakaan dan selanjutnya dianalisis secara kualitatif. Dari hasil penelitian disimpulkan bahwa berdasarkan tiga nilai dasar hukum yang dikemukakan oleh Gustav Radbruch, perjanjian kerjasama telah memenuhi syarat sah perjanjian. Tidak adanya ketentuan harga dalam perjanjian sebagai syarat objektif (suatu hal tertentu) dan digantikan dengan nilai plafond tidak menghilangkan nilai manfaat dari maksud dan tujuan yang ingin dicapai dari perjanjian kerjasama ini. Pelaksanaan perjanjian tersebut bisa memenuhi keadilan bagi para pihak adalah dengan tidak adanya klausula baku dalam perjanjian serta perjanjian dibuat dihadapan Notaris, Sehingga terjadi keseimbangan hak dan kewajiban bagi para pihak. Akibat hukum apabila Exclusive Parts Shop Wiguna Motor tidak memenuhi kewajibannya adalah dengan pengakhiran perjanjian. Disarankan dalam perjanjian kerjasama dilampirkan daftar harga dari suku cadang dengan klausula bahwa harga sewaktu-waktu dapat berubah kemudian lampiran tersebut dilekatkan pada perjanjian dan menjadi viii bagian yang tidak terpisahkan dari perjanjian. Agar perjanjian kerjasama dapat memenuhi keadilan para pihak akan lebih tepat jika pertukaran kepentingan dilakukan secara proporsional sesuai dengan apa yang dibutuhkan para pihak. Sebaiknya perlu ditentukan juga akibat hukum apabila PT. New Ratna Motor tidak memenuhi kewajibannya. Kata kunci : perjanjian kerjasama, syarat sah perjanjian, akibat hukum

Item Type:Thesis (Masters)
Uncontrolled Keywords:perjanjian kerjasama, syarat sah perjanjian, akibat hukum
Subjects:K Law > K Law (General)
L Education > L Education (General)
Divisions:School of Postgraduate (mixed) > Master Program in Notary
ID Code:56924
Deposited By:INVALID USER
Deposited On:09 Oct 2017 10:25
Last Modified:09 Oct 2017 10:25

Repository Staff Only: item control page