Karina Noveandra, KN (2017) Pengukuran dan Pemetaan Konsentrasi Logam Berat Pb dan Zn dalam Total Suspended Particulate (TSP) serta Analisis Risiko tehadap Kondisi Pernafasan Pekerja di Tempat Pemrosesan Akhir Sampah (TPA) Studi Kasus: TPA Jatibarang Semarang. Undergraduate thesis, Universitas Diponegoro.
| PDF 10Kb |
Abstract
Aktivitas TPA merupakan salah satu aktivitas yang menyebabkan peningkatan pencemaran udara. Aktivitas di TPA menghasilkan banyak polutan yang memiliki dampak negatif bagi tubuh. Beberapa jenis polutan yang dihasilkan adalah logam berat Pb dan Zn dalam Total Suspended Particulate (TSP) yang terdapat di udara, dan apabila terhirup oleh manusia dapat menimbulkan penyakit. Pb dan Zn dianalisis untuk mengetahui besarnya konsentrasi pencemar, mengetahui pengaruh faktor meteorolgi dan aktivitas TPA terhadap konsentrasi Pb dan Zn, pembuatan peta sebaran, dan mengetahui tingkat risiko karsinogen dan non karsinogen pencemar Pb dan Zn. Konsentrasi Pb rata-rata yang tertinggi ada titik 1 sebesar 0,312 µg/Nm3 dan terendah ada pada titik 3 sebesar 0,080 µg/Nm3 sedangkan konsentrasi Zn rata-rata yang tertinggi ada pada titik 2 sebesar 1,038 µg/Nm3 dan terendah ada pada titik 5 sebesar 0,65 µg/Nm3. Setelah didapatkan konsentrasi pencemar Pb dan Zn dilakukan analisis pengaruh faktor meteorologi dan aktivitas kendaraan dengan konsentrasi Pb dan Zn. Berdasarkan uji statistik konsentrasi logam berat Pb dan Zn dalam TSP di TPA Jatibarang tidak dipengaruhi oleh aktivitas TPA seperti faktor meteorologi (suhu, kelembaban, dan kecepatan angin) dan jumlah kendaraan. Langkah selanjutnya yaitu pembuatan peta sebaran dengan menggunakan software Surfer 8. Nilai risiko karsinogenik pencemar Pb < 10-6-10-4 sehingga tidak berisiko kanker sedangkan nilai risiko non karsinogenik pencemar Pb dan Zn <1 sehingga tidak menimbulkan risiko non karsinogenik. Kata Kunci: Pencemaran Udara, Pb, Zn, Faktor Meteorologi, Peta Sebaran, Analisis Risiko
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Subjects: | T Technology > TD Environmental technology. Sanitary engineering |
Divisions: | Faculty of Engineering > Department of Environmental Engineering Faculty of Engineering > Department of Environmental Engineering |
ID Code: | 56468 |
Deposited By: | INVALID USER |
Deposited On: | 02 Oct 2017 15:44 |
Last Modified: | 02 Oct 2017 15:44 |
Repository Staff Only: item control page