BEBERAPA FAKTOR YANG BERKAITAN DENGAN PEMILIHAN TYPE ALAT KONTRSEPSI SUNTIK PADA IBU MENYUSUI DI KECAMATAN GENUK,BULAN JUNI 2003

PRIHATMIATI K , ATIEK (2003) BEBERAPA FAKTOR YANG BERKAITAN DENGAN PEMILIHAN TYPE ALAT KONTRSEPSI SUNTIK PADA IBU MENYUSUI DI KECAMATAN GENUK,BULAN JUNI 2003. Undergraduate thesis, Diponegoro University.

[img]
Preview
PDF - Published Version
17Kb

Official URL: http://www.fkm.undip.ac.id

Abstract

Penelitian yang dilakukan oleh Sindhung (1999) menyebutkan bahwa faktor-faktor yang mempengaruhi penggunaan alat kontrasepsi diantaranya adalah Pengetahuan, Informasi, umur, Sosial ekonomi serta dukungan tohok masyarakat / keluarga. Hal ini sesuai dengan teori Green (1980) bahwa perilaku kesehatan termasuk didalamnya pemilihan alat kontrasepsi dipengaruhi oleh tiga faktor yaitu faktor predisposing (Pengetahuan, sikap, Pendidikan, ekonomi keluarga), faktor-faktor pendukung (ketersediaan alat kesehatan, sumber informasi) serta faktor pendorong (dukungan keluarga/tokoh masyarakat) Jenis penelitian adalah explanatory survey dengan desain cross sectional study.Sampel penelitian diambil secara acak sederhana ( simple Random sampling ) dengan jumlah sampel sebanyak 80 responden. Populasi penelitian adalah ibu menyusui yang menggunakan alat kontrasepsi suntik. Independent sampel t-test untuk menguji perbedaan ekonomi keluarga dengan pemilihan type alat kontrasepsi suntik, Uji Chi Square untuk menguji Variabel Pengetahuan, sikap, Ketersediaan alat kontrasepsi suntik dan dukungan keluarga, uji Mann Whitney untuk menguji perbedaan pendidikan dan sumber informasi dengan pemilihan type alat kontrasepsi suntik. analisa Univariat memberikan informasi bahwa (1) sebagian besar (60%) ibu menyusui mempunyai pengetahuan yang baik (2) Responen bersikap netral 78.8 % (3) Pendidikan formal terbanyak SLTA/sederajad 46.3% (4) Tingkat ekonomi 47.5 % termasuk golongan ekonomi menengah (5) Responden mendapat informasi terbanyak dari 3 sumber 37.5% (6)Ketersediaan Type alat kontrasepsi suntik tersedia 68.8 % (7) Dukungan keluarga 56.3% tidak mendukung (8) Responden yang memilih type alat kontrasepsi satu bulan 29 orang dan tiga bulan 51 orang. Dari hasil analisis perbedaan membktikan bahwa tidak ada perbedaan yang bermakna antara sikap, ekonomi keluarga, pendidikan, dukungan keluarga dengan pemilihan type alat kontrasepsi pada taraf signifikansi 5 % dan ada perbedaan yang bermakna antara pengetahuan,sumber informasi dan ketersediaan alat kontrasepsi dengan pemilihan alat kontrasepsi pada taraf signifikansi 5 %. Masih kurangnya dukungan keluarga ibu menyusui terhadap pemilihan type alat kontrasepsi (56.3%)maka saran dimaksudkan untuk dialkukan pendekatan dengan masyarakat agar bersedia mendukung gerakan KB dan para suami untuk lebih memperhatikan kesehatan Ibu dan Anak dengan mendukung Gerakan Program Suami SIAGA (Siap, Antar, Jaga). bagi Instansi terkait perlu dilakukan dilakukan pembinaan dan peningkatan pengetahuan mengenai penggunaan kontrasepsi bagi ibu menyusui serta KI mengenai pilihan alat kontrasepsi pada ibu menyusui perlu diprioritaskan pada (1)Kontrasepsi non hormonal;(2) Kontrasepsi yang hanya mengandung hormon progestin (3) Kontrasepsi oral yang mengandung Progestin denga Estrogen dosis rendah. Kata Kunci: Ibu menyusui, Type alat Kontrasepsi, Pemilihan alat Kontrsepsi SOME FACTORS WHICH DISTINGUISH TO DETERMINATED THE CHOICE OF CONTRACEPTION INJECTION TYPE UN MATHER BREASFEEDING IN GENUK SUB DISTRICT SEMARANG DISTRICT The research done by Siswosudarmo(2000)stated that the subject which had the change of their period in using a mont injection were smaller than the ones using three months injection.The choise of injection contraception for beastfeeding mother is very important for mother,s and baby,s health.While the factors influenced contraception equipment used are : knowledge,information,age,sosial-economics and also public figure supports or family.This case appropriated to Green(1980)that behaviour health including of contraception equipment selection influenced by 3 factors such as :ppredispocing (knowledge,attitude,education,family economics),enabling factors ( supplying health equipment and information sources)and also motivator factors (family support and public figure). This research is explanatory survey with cross sectional study design.Research,s samples take in simple random sampling with 80 respondents.The population of research are breastfeeding mother who use contraception equipment independent sample T-test to examine family economic differences with injection selection,Mann Whitney test use to evaluate education differences and information source with injection selection and Chi-Square test examine variabels such as : knowledge,attitude,supplying of injection contraception equipment ang family support. Univariat analysis give some information that (1) almost (60%) breastfeeding mother have good knowledge,(2)respondents in neutral attitude 78.8%,(3)respondents in formal education rate on senior high school/at level 46.3%,(4)economy degrees 47.5% is in middle economy class,(5)respondent get most information from 3 sources 37.5%,(6)supplying of contraception equipment type available 68.8%,(7)family support56.3% unmotivated,(8)respondent who choose injection contraception 36.2% and 63.7% in three months.From analysis result differences proof that there are no differences meaning among attitude,economics family,education,information soutces and family support with contraception equipment selection at significance standard 5%. Family support to breastfeeding mother of equipment contraception injection type still less (56.3%),so suggestion mean to approach public in order to ready supporting Family planning movement and for husbands to more care of mother and child health with supporting "Gerakan Program Suami SIAGA (Siap,Antar,Jaga)".For institution related need some efforts to bulid and increase knowledge about contraception using for brestfeeding mother and KIE about contraception equipment selection needmto be priority at (1) non hormonal contraceptional,(2)Contraceptional that only containts of progrestin hormone,(3)oral contraceptional contains of progestin white Estrogen low doses. Keyword: Breastfeeding mother,Injection equipment contraception type,Selection of injection equipment contraception type

Item Type:Thesis (Undergraduate)
Subjects:R Medicine > RA Public aspects of medicine > RA0421 Public health. Hygiene. Preventive Medicine
Divisions:Faculty of Public Health > Department of Public Health
ID Code:5546
Deposited By:INVALID USER
Deposited On:26 Jan 2010 10:54
Last Modified:26 Jan 2010 10:54

Repository Staff Only: item control page