STUDI TENTANG DROP OUT IMUNISASI DPT PADA ANAK DI WILAYAH KERJA PUKESMAS NGESREP KEC. BANYUMANIK KODYA SEMARANG TAHUN 1997

SUPARTI, SUPARTI (1999) STUDI TENTANG DROP OUT IMUNISASI DPT PADA ANAK DI WILAYAH KERJA PUKESMAS NGESREP KEC. BANYUMANIK KODYA SEMARANG TAHUN 1997. Undergraduate thesis, Diponegoro University.

[img]
Preview
PDF - Published Version
26Kb

Official URL: http://www.fkm.undip.ac.id

Abstract

Angka drop oout imunisasi DPT pada anak di Jateng tahu 1996/1997 sebesar 11%, di Kodya Semarang 29%, dan di pukesmas Ngesrep 39%. Hal tersebut mendorong penulis melakukan penelitian tentang drop out imunisasi DPT pada anak diwilayah kerja pukesmas Ngesrep Kodya Semarang. Hasil penelitian yang dilakukan adalah penelitian deskriptif dengan metode kualitatif. Aturan pengambilan sampel puposif sampel didapt 36 informan. Dari hasil penelitian, didapat sebagai berikut: pengetahuan informan cukupbaik walaupun tingkat pendidikan hanya SD, mereka tidak mengimunisasikan anak dengan lengkap, karena kurang yakin dengan pelayanan yang diberikan oleh petugas dan kurang kesadaran informan tentang imunisasi. Sebagian besar informan tidak bekerja (sebagai ibu rumah tangga), sedangkan yang bekerja sebagai pedagang tidak bisa menyisihkan waktunya untuk mengimunisasikan anak ke pukesmas, posyandu dan pukesmas pembantu. Sebagian besar informan pernah dianjurkan oleh petugas imunisasi atau kader namun tidak mengimunisasikan anaknya dengan lengkap karena tingkat kesadaran informan yang urang. Peran pamong sangat diharapkan dalam menyediakan tempat pelayanan bagi ibu yang bekerja sebagai pedagang sehingga anaknya dapat diimunisasi dengan lengkap. Efek lain selain panas adalah susah tidur dan minum ASI jadi berkurang. Jarak kemudahan dalam memperoleh imunisasi berkaitan dengan terjadinya drop out dimana waktu untuk memperoleh imunisasi menunggu terlalu lama. Berdasarkan hasil penelitian tersebut maka perlu penignkatan penyuluhan imunisasi dengan sasaran pada ibu dan suami, perlu penyediaan pelayanan imunisasi di luar jam kerja pukesmas, agar informan yang bekerja dapat mengimunisasi kan anaknya dengan lengkap serta peningkatan ketrampilan pada petugas dalam memberikan pelayanan. Kata Kunci: IMUNISASI DPT

Item Type:Thesis (Undergraduate)
Subjects:R Medicine > RA Public aspects of medicine > RA0421 Public health. Hygiene. Preventive Medicine
Divisions:Faculty of Public Health > Department of Public Health
ID Code:5543
Deposited By:INVALID USER
Deposited On:26 Jan 2010 10:40
Last Modified:26 Jan 2010 10:40

Repository Staff Only: item control page