THE OCCURRENCE OF NUTRITIONAL AND MANAGEMENT-RELATED DISEASES IN DAIRY SMALLHOLDING FARMS IN INDONESIA

WIDIYANTO, Widiyanto (2016) THE OCCURRENCE OF NUTRITIONAL AND MANAGEMENT-RELATED DISEASES IN DAIRY SMALLHOLDING FARMS IN INDONESIA. Agromedia, 34 (1). pp. 78-84. ISSN 0215-8302

[img]
Preview
PDF
375Kb

Official URL: http://jurnalkampus.stipfarming.ac.id/index.php/am...

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah mengkaji aspek-aspek penting status kesehatan ternak dalam kaitannya dengan nutrisi dan manajemen peternakan dalam produksi susu pada peternakan sapi perah rakyat. Penelitian cross-sectional ini dilakukan di Kabupaten Boyolali, meliputi 50 peternakan yang dipilih secara acak, dengan 200 sapi peranakan Holstein laktasi. Data yang terkumpul meliputi produksi susu, komposisi pakan dan evaluasi klinis dianalisis dengan T-test menggunakan program SPSS, sedangkan aspek sosio-demografik yang diperoleh melalui wawancara personal dianalisis secara deskriptif berdasarkan Chi-square. Hasil penelitian menunjukkan bahwa energi neto laktasi(NEL) bahan pakan dapat menghasilkan 13 l susu per hari. Campuran pakan kasar dan hasil ikutan pertanian cenderung lebih disukai dibandingkan dengan kombinasi bahan pakan lainnya (P=0,052). Terdapat ketidakserasian nisbah Ca:P (1:2) yang berdampak pada rendahnya produksi susu. Rendahnya kualitas bahan pakan memunculkan keseimbangan energi negatif yang menyebabkan gangguan metabolik. Ini ditunjukkan dengan prevalensi mastitis klinis sebesar 10,85% serta penyakit-penyakit nutrisional 34,8% dan pada kondisi tersebut bloat merupakan penyakit yang paling mematikan. Pemberian natrium khlorida (NaCl) sebanyak 0,91-3,17% dari bahan kering (BK) per hari tanpa diimbangi dengan konsumsi air yang memadai, mempengaruhi kejadian mastitis (P<0,05). Penyakit kulit terdeteksi pada 85,92% sapi-api terpilih, sementara 13% sapi-sapi dalam pengobatan helminthiasis. Berdasarkan hasil penelitian ini dapat disimpulkan bahwa kelebihan pemberian NaCl dan ketidakserasian nisbah Ca:P menimbulkan aras produksi susu yang rendah dan terjadinya penyakit pada sapi-sapi induk laktasi di tingkat petani peternak. Berdasarkan hal tersebut di atas, diperlukan metode dan perangkat yang memadai untuk meningkatkan produksi susu, berbasis ketrampilan zooteknis petani peternak. Untuk itu diperlukan campur tangan pemerintah. Kata kunci: Peternakan rakyat, produksi susu, hasil ikutan pertanian, pakan, penyakit.

Item Type:Article
Additional Information:URL Jurnal Agromedia sedang trouble (bermasalah)
Subjects:S Agriculture > S Agriculture (General)
Divisions:Faculty of Animal and Agricultural Sciences > Department of Animal Agriculture
ID Code:54908
Deposited By:INVALID USER
Deposited On:18 Jul 2017 15:13
Last Modified:18 Jul 2017 15:13

Repository Staff Only: item control page