PENGARUH BUDAYA DALAM PEMBELAJARAN BAHASA (ASING)

Tjaturrini, Dyah (2014) PENGARUH BUDAYA DALAM PEMBELAJARAN BAHASA (ASING). In: International Seminar “Language Maintenance and Shift” IV ISSN; 2088-6799, 18 November 2014, hotel NEO Semarang.

[img]
Preview
PDF
9Mb

Official URL: http://lamas.undip.ac.id

Abstract

Bahasa dan budaya adalah dua hal yang tidak dapat dipisahkan dalam kehidupan manusia termasuk dalam bidang pendidikan. Perlunya pemahaman tentang budaya adalah untuk dapat mengetahui seberapa besar pengaruh budaya tersebut dalam mempelajari bahasa asing dalam hal ini bahasa Mandarin. Seseorang yang mempelajari bahasa tertentu tanpa memahami budayanya berpotensi menjadi orang fasih yang bodoh.Intercultural competence dalam diri pembelajar adalah suatu hal yang penting mendapat perhatian dari para pengajar. Pemahaman tentang pengaruh budaya dari bahasa yang dipelajarinya terbukti berperan penting dalam menentukan keberhasilan penyampaian pesan dan terjalinnya komunikasi yang lancar antara si penutur dan lawan bicaranya. Upaya pengembangan intercultural competence menjadi suatu hal yang sering digembar-gemborkan sebagai suatu hal yang ideal yang harus dicaai dalam pembelajaran bahasa, terutama bahasa kedua atau bahasa asing. Jika pengajar memiliki landasan filosofi yang kuat tentang hal ini akan dapat membantu pengajar memiliki arah dalam pelaksanaan pembelajaran yang kemudian mampu menstimulasikan perkembangan bahasa dan budaya secara bersamaan serta pengaruhnya. Memahami pengaruh budaya dalam mempelajari bahasa asing terutama Mandarin sedikit banyak akan memberikan manfaat baik bagi pengajar maupun bagi pembelajar. Jika pengajar dan pembelajar dapat memahami keterkaitan antara bahasa dan budaya maka akan sangat mudah bagi mereka mencapai apa yang menjadi target pengajaran dan pembelajaran. Oleh sebab itulah pengaruh budaya dalam pembelajaran dan pengajaran bahasa asing menjadi suatu hal yang penting.

Item Type:Conference or Workshop Item (Paper)
Uncontrolled Keywords:bahasa, budaya, fasih, Intercultural competence,filosofi, stimulasi
Subjects:P Language and Literature > P Philology. Linguistics
Divisions:School of Postgraduate (mixed) > Master Program in Linguistic
ID Code:54567
Deposited By:INVALID USER
Deposited On:05 Jul 2017 15:25
Last Modified:15 Feb 2018 09:48

Repository Staff Only: item control page