PENGARUH PEMBERIAN ASAP CAIR PADA BERBAGAI KONSENTRASI TERHADAP PERTUMBUHAN Streptococcus sanguis PENYEBAB GINGIVITIS

Kondo, Susanna Arie and Wibisono, Gunawan and Ciptaningtyas, V. Rizke (2017) PENGARUH PEMBERIAN ASAP CAIR PADA BERBAGAI KONSENTRASI TERHADAP PERTUMBUHAN Streptococcus sanguis PENYEBAB GINGIVITIS. Undergraduate thesis, Faculty of Medicine.

[img]
Preview
PDF
620Kb
[img]
Preview
PDF
44Kb
[img]
Preview
PDF
1087Kb
[img]
Preview
PDF
33Kb
[img]PDF
Restricted to Registered users only

168Kb
[img]PDF
Restricted to Registered users only

119Kb
[img]PDF
Restricted to Registered users only

37Kb
[img]
Preview
PDF
31Kb
[img]
Preview
PDF
12Kb

Abstract

Latar belakang: Gingivitis adalah peradangan pada jaringan gingiva yang disebabkan oleh beberapa bakteri, salah satunya adalah bakteri Streptococcus sanguis. Gingivitis memiliki kaitan yang erat dengan plak gigi, sehingga pengobatan awal gingivitis dilakukan dengan kontrol plak baik secara mekanik maupun kimia. Pada penelitian ini, peneliti menggunakan asap cair sebagai bahan percobaan, kandungan fenol pada asap cair diharapkan efektif dalam menghambat maupun membunuh pertumbuhan bakteri S. sanguis. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Kadar Hambat Minimum dan Kadar Bunuh Minimum asap cair terhadap pertumbuhan bakteri S. sanguis. Metode: Jenis penelitian ini adalah penelitian eksperimental dengan post test only control group design. Sampel penelitian ini adalah koloni S. sanguis dengan perlakuan sebanyak 6 konsentrasi asap cair (100%, 50%, 25%, 12,5%, 6,25% dan 0%) duplikasi dilakukan sebanyak 5 kali. Hasil: Uji Kruskal Wallis menunjukkan bahwa nilai signifikansi p <0.005 kemudian dilanjutkan dengan uji Mann-Whitney yang menyatakan bahwa terdapat signifikansi pada kelompok P5(6,25%) dan P6(0%). Konsentrasi terendah yang dapat menghambat pertumbuhan bakteri terdapat pada konsentrasi 6,25% dan konsentrasi terendah yang dapat membunuh bakteri terdapat pada konsentrasi 12,5%. Simpulan: Nilai Kadar Hambat Minimum asap cair terhadap pertumbuhan bakteri S. sanguis adalah pada konsentrasi 6,25% sementara nilai Kadar Bunuh Minimum terdapat pada konsentrasi 12,5%. Kata Kunci: Asap cair, Gingivitis

Item Type:Thesis (Undergraduate)
Subjects:R Medicine > RK Dentistry
Divisions:Faculty of Medicine > Department of Medicine
Faculty of Medicine > Department of Medicine
ID Code:53800
Deposited By:INVALID USER
Deposited On:22 May 2017 15:14
Last Modified:22 May 2017 15:14

Repository Staff Only: item control page