Amalia, Rizqa Desi (2015) Analisis Pengendalian Kebisingan di Area Body Minibus Perusahaan Karoseri Tahun 2015. Undergraduate thesis, Diponegoro University.
| PDF - Published Version 39Kb |
Abstract
Kebisingan merupakan semua bunyi yang tidak dikehendaki. Kebisingan di area Body Minibus PT Mekar Armada Jaya Magelang yaitu 86,3 – 86,7 dBA. Hal tersebut menunjukan bahwa kebisingan di area body minibus telah melebihi nilai ambang batas yang telah ditentukan sehingga perlu dilakukan pengendalian kebisingan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengendalian kebisingan yang belum dan sudah dilakukan di area body minibus. Jenis penelitian ini adalah kualitatif yang dilakukan dengan wawancara mendalam dan observasi lapangan. Subjek penelitian ini adalah 3 informan utama yaitu pengawas area body minibus, ketua bagian body minibus, dan staff SHE, sedangkan informan triangulasi yaitu 3 pekerja di area body minibus. Berdasarkan hasil penelitian, di area body minibus sudah menerapkan pengendalian kebisingan sesuai hirarki kebisingan yaitu substitusi, engineering, administrasi dan alat pelindung diri. Namun pelaksanaan pengendalian tersebut belum optimal karena terhambat oleh biaya yang besar dan kondisi karoseri yang sulit untuk dilakukan pengendalian. Pada pengendalian secara administrasi belum dilakukan pemeriksaan kesehatan telinga dan belum optimalnya pelaksanaan peraturan dan sanksi. Selain itu, kepatuhan pekerja menggunakan earplug masih rendah. Hal ini diperlukan peningkatan pengawasan, peraturan, dan sanksi terkait kebisingan termasuk penggunaan earplug serta diperlukan adanya pemeriksaan kesehatan telinga secara berkala. Kata Kunci: kebisingan, hirarki pengendalian, pengendalian kebisingan
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Subjects: | R Medicine > RA Public aspects of medicine > RA0421 Public health. Hygiene. Preventive Medicine |
Divisions: | Faculty of Public Health > Department of Public Health |
ID Code: | 52950 |
Deposited By: | INVALID USER |
Deposited On: | 11 Apr 2017 09:28 |
Last Modified: | 11 Apr 2017 09:28 |
Repository Staff Only: item control page