EKSTRAKSI DAN ESTERIFIKASI MINYAK DEDAK DENGAN METANOL MENJADI METIL ESTER

Aprilina Purbasari, Aprilina Purbasari and Silviana, Silviana EKSTRAKSI DAN ESTERIFIKASI MINYAK DEDAK DENGAN METANOL MENJADI METIL ESTER. In: Seminar Tjipto Utomo, Kamis, 13 Agustus 2009, Gedung Loka Paramakarsa Jl. PHH Mustopha No. 23 Bandung.

[img]PDF (EKSTRAKSI DAN ESTERIFIKASI MINYAK DEDAK DENGAN METANOL MENJADI METIL ESTER)
Restricted to Registered users only

383Kb

Abstract

Dedak merupakan produk samping penggilingan padi yang mengandung sekitar 15-25% minyak. Minyak dedak mengandung asam lemak babas yang kandungannya semakin bertambah seiring dengan bertambahnya waktu penyimpanan karena adanya enzim lipase dalam dedak. Asam lemak bebas tersebut dapat diubah menjadi metil ester asam lemak melalui proses esterifikasi dengan alkohol (metano). Metil ester asam lemak atau biodiesel merupakan bahan bakar alternatif yang bersifat ramah terhadap lingkungan karena biodegradable, nontoxic, dab rendah emisi. Minyak dedak memiliki potensi sebagai bahan baku biodiesel kaena komposisinya dan tiada kompetisinya sebagai minyak pangan. Pada penelitian ini minyak dedak diekstrasi dari dedak yang telah disimpan selama 3 bulan dengan pelarut metanol pada suhu 60°C selama 2 jam, kemudian dedak disaring dan filtratnya ditambah katalis HCl sehingga terjadi reaksi esterifikasi antara asam lemak bebas dan metanol membentuk metil ester. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui kondisi operasi optimum (waktu reaksi, suhu reaksi, serta perbandingan berat dedak dan metanol) pada reaksi esterifikasi dalam menghasilkan metil ester. Variabel yang dikaji adalah waktu reaksi (15; 30; 45; 60; 75; 90 menit), suhu reaksi (40; 50; 60°C), serta perbandingan berat dedak dan metanol (1:4; 1:6; 1:8) pada kondisi operasi yang dibuat tetap, yaitu berat dedak 40 g dan konsentrasi katalis HCl 1%-volume campuran. Hasil penelitian menunjukkan bahwa konversi optimum yang dihitung berdasarkan kadar asam lemak bebas sebesar 64,28% diperoleh pada waktu reaksi 60 menit, suhu reaksi 60°, serta perbandingan berat dedak dan metanol 1:6. Dari hasil analisa GCMS produk yang diperoleh mengandung 85,91% metil ester dengan komponen utamanya metil oleat sebesar 46,38%. Kata kunci : asam lemak bebas; ekstraksi; esterifikasi; metanol; metil ester; minyak dedak

Item Type:Conference or Workshop Item (Paper)
Subjects:T Technology > TP Chemical technology
Divisions:Faculty of Engineering > Department of Chemical Engineering
Faculty of Engineering > Department of Chemical Engineering
ID Code:52752
Deposited By:INVALID USER
Deposited On:20 Feb 2019 16:02
Last Modified:08 Dec 2021 06:47

Repository Staff Only: item control page