FAKTOR-FAKTOR YANG BERHUBUNGAN DENGAN PEMILIHAN TEMPAT PERSALINAN DI KECAMATAN SAROLANGUN KABUPATEN SAROLANGUN PROVINSI JAMBI

PUTRI, MEIVY DWI (2016) FAKTOR-FAKTOR YANG BERHUBUNGAN DENGAN PEMILIHAN TEMPAT PERSALINAN DI KECAMATAN SAROLANGUN KABUPATEN SAROLANGUN PROVINSI JAMBI. Undergraduate thesis, Diponegoro University.

[img]
Preview
PDF - Published Version
35Kb

Abstract

Persalinan merupakan peristiwa penting yang senantiasa diingat dalam kehidupan wanita. Pemilihan tempat persalinan akan berdampak terhadap kesehatan ibu bersalin. Berdasarkan Laporan Evaluasi Bagian Kesehatan Ibu dan Anak Dinas Kesehatan Kabupaten Sarolangun, pemilihan pertolongan persalinan dengan nakes dirumah oleh ibu bersalin sebanyak 41,3% dan sebanyak 58,7% persalinan nakes di fasilitas kesehatan (periode Januari-November 2015). Meskipun didukung oleh fasilitas dan tenaga kesehatan yang baik masih ditemukan persalinan oleh tenaga kesehatan di rumah, hal ini terjadi di kecamatan dalam Kabupaten Sarolangun. Tujuan penelitian ini adalah menganalisis faktor-faktor yang berhubungan dengan pemilihan tempat persalinan di Kecamatan Sarolangun Kabupaten Sarolangun Provinsi Jambi.Penelitian ini merupakan penelitian explanatory dengan rancangan cross sectional. Sampel dalam penelitian ini adalah sebagian dari ibu bersalin pada bulan Januari-November 2015.Penentuan besar sampel pada penelitian ini melalui perhitungan menggunakan rumus Lemeshow sebanyak 82 orang.Teknik pengambilan sampel menggunakan cara proportional random sampling. Hasil penelitian menunjukkan 74,4% responden memilih fasilitas kesehatan sebagai tempat persalinan dan 25,6% di non fasilitas kesehatan (rumah).Analisis statistik menunjukkan variabel yang secara signifikan berhubungan dengan pemilihan tempat persalinan adalah variabel tingkat pendidikan (p value 0,022) POR/Exp B 3,854, variabel pendapatan (p value 0,037) POR/Exp B 3,373, dan variabel pengetahuan (p value 0,000) POR/Exp B 9,2. Faktor-faktor lain yang tidak berhubungan dengan pemilihan tempat persalinan adalah paritas ibu (p value 0,954) dan dukungan keluarga (ρ value 0,357). Perlunya meningkatkan perhatian terhadap program pelayanan kesehatan melalui sosialisasi persalinan di fasilitas kesehatan serta meningkatkan sarana dan prasarana fasilitas kesehatan agar ibu bersalin memilih fasilitas kesehatan. Kata Kunci: Faktor, Pemilihan, Tempat, Persalinan

Item Type:Thesis (Undergraduate)
Subjects:R Medicine > RA Public aspects of medicine > RA0421 Public health. Hygiene. Preventive Medicine
Divisions:Faculty of Public Health > Department of Public Health
ID Code:52325
Deposited By:INVALID USER
Deposited On:09 Mar 2017 10:32
Last Modified:09 Mar 2017 10:32

Repository Staff Only: item control page