ANALISIS PELAKSANAAN REVITALISASI POSYANDU DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS GAYAMSARI KOTA SEMARANG (STUDI KASUS DI KELURAHAN SAMBIREJO)

ASRIYANI, WINDA (2016) ANALISIS PELAKSANAAN REVITALISASI POSYANDU DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS GAYAMSARI KOTA SEMARANG (STUDI KASUS DI KELURAHAN SAMBIREJO). Undergraduate thesis, Diponegoro University.

[img]
Preview
PDF - Published Version
34Kb

Abstract

Secara kuantitasperkembangan posyandu di Indonesia sangat baik. Jika ditinjau dari aspek kualitas, masih ditemukan banyak masalah. Maka dari itu, pemerintah mengeluarkan Surat Edaran Menteri Dalam Negeri Nomor 411.3 /1116/SJ tanggal 13 Juni 2001 tentang Revitalisasi Posyandu. Namun, dalam pelaksanaannya kegiatan Revitalisasi Posyandu belum mencapai target dan belum mampu menurunkan Angka Kematian Ibu dan Angka Kematian Bayi yang diharapkan. Tujuan penelitian ini adalah menganalisis pelaksanaan revitalisasi posyandu. Metode penelitian menggunakan metode kualitatif.Data diperoleh dari wawancara mendalam dan telaah dokumen. Penelitian dilakukan pada 10 informan yang terdiri dari kader posyandu, ketua PKK, Pokja IV, ketua RW, pembina wilayah, kepala desa, pemegang program posyandu, dan kepala puskesmas. Data disajikan dalam bentuk naratif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pemimpin yang aktif hanyalah tokoh masyarakat. Sosialisasi dilakukan oleh petugas kesehatan satu bulan sekali. Fasilitator yang aktif adalah Ketua RW yang melakukan pendampingan kegiatan posyandu secara rutin. Partisipasi masyarakat untuk kegiatan revitalisasi posyandu sudah baik, baik untuk partisipasi tenaga, pikiran, barang, uang dan keahlian. Pelatihan kader belum dilakukan dengan optimal. Pelayanan posyandu dengan sistem lima meja dan kunjungan rumah belum dilaksanakan secara optimal. Posyandu belum memiliki tempat untuk kegiatan posyandu sendiri dan sarana yang dimiliki masih dibawah syarat standar. Partisipasi masayarakat untuk kegiatan posyandu sudah baik dan sudah ada kemitraan dengan pihak lintas sektoral. Pelayanan tambahan yang ada yaitu PAUD. Saran yang diberikan adalah perlu dilakukan peningkatan pendampingan dan pembinaan terhadap posyandu baik dari petugas kesehatan. tokoh masyarakat, dan aparat desa. Kata Kunci: Revitalisasi Posyandu, pemberdayaan masyarakat, Angka Kematian Ibu dan Angka Kematian Bayi.

Item Type:Thesis (Undergraduate)
Subjects:R Medicine > RA Public aspects of medicine > RA0421 Public health. Hygiene. Preventive Medicine
Divisions:Faculty of Public Health > Department of Public Health
ID Code:51381
Deposited By:INVALID USER
Deposited On:10 Jan 2017 10:31
Last Modified:10 Jan 2017 10:31

Repository Staff Only: item control page