PRADHANA, Fauzan Lanang and SUSANTI, Siti and AL-BAARRI, Ahmad N (2016) EFEK SENYAWA ANTIMIKROBIA HYPOIODOUS (HIO) DARI SISTEM PEROKSIDASE BERBAHAN DASAR DAUN TOMAT PADA Saccharomycaes cerevisiae. Undergraduate thesis, Fakultas Peternakan & Pertanian .
| PDF 548Kb | |
| PDF 114Kb | |
| PDF 205Kb | |
PDF Restricted to Registered users only 168Kb | ||
PDF Restricted to Registered users only 435Kb | ||
PDF Restricted to Registered users only 447Kb |
Abstract
Tujuan penelitian adalah 1) untuk mengekstrak dan mempurifikasi daun tomat sehingga didapatkan enzim peroksidase (PO) yang terkandung di dalam daun tomat tersebut 2) untuk menemukan kombinasi pembuatan peroksidase sistem (POS) terbaik 3) untuk mengetahui efek senyawa antimikrobia dari senyawa yang dihasilkan dari POS, yaitu hypoiodous (HIO) terhadap jamur Saccharomyces cerevisiae. Penelitian ini dilakukan pada bulan September 2015 – Maret 2016 di Laboratorium Kimia dan Gizi Pangan, Fakultas Peternakan dan Pertanian, serta Laboratorium Terpadu, Universitas Diponegoro. Materi yang digunakan dalam penelitian ini adalah daun tomat (diambil sesaat sebelum proses pemanenan), H2O2 (Merck Germany), 2,2’ -azino-bis (3- ethylbenzthia-zoline-6-sulfonicacid) (ABTS) (AppliChem, Germany Lot no. 2X001714), DEAE-Sepharose (Sigma-Aldrich, USA, Lot no. MKBS5227V), Sodium Chloride (HIMEDIA, India). Di-sodium Hydrogen Phospate (HIMEDIA, India) dan bahan reagen lainnya yang sesuai dengan dipersyaratkan. Alat yang digunakan diantaranya timbangan analitik, kolom purifikasi, plate reader (EZ reader 800 Plus, United Kingdom), centrifuse tube, centrifuge, vortex, micropipet, refrigrator dan microtube. Hasil penelitian sudah berhasil melakukan purifikasi PO dari daun tomat dalam mengoptimalkan produksi senyawa antimikroba HIO. Hasil penelitian juga menunjukan bahwa tidak ada efek yang signifikan dalam aplikasi HIO pada pertumbuhan jamur Saccharomyces cerevisiae.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Subjects: | T Technology > TP Chemical technology |
Divisions: | Faculty of Animal and Agricultural Sciences > Department of Animal Agriculture |
ID Code: | 50530 |
Deposited By: | INVALID USER |
Deposited On: | 19 Oct 2016 15:24 |
Last Modified: | 19 Oct 2016 15:24 |
Repository Staff Only: item control page