GAMBARAN TANGGUNG JAWAB PERAWAT DALAM PEMBERIAN PELAYANAN KEPERAWATAN DI RSJD DR. AMINO GONDOHUTOMO SEMARANG

Setyaningsih, Agustin Ayu and Ardani, M. Hasib (2013) GAMBARAN TANGGUNG JAWAB PERAWAT DALAM PEMBERIAN PELAYANAN KEPERAWATAN DI RSJD DR. AMINO GONDOHUTOMO SEMARANG. Undergraduate thesis, Diponegoro University.

[img]PDF
Restricted to Registered users only

4Mb

Abstract

ABSTRAK Adanya perbedaan tanggung jawab perawat dalam melaksanakan tugas menimbulkan pelaksanaan tanggung jawab dalam pelayanan dengan hasil yang berbeda. Tanggung jawab adalah internalisasi dan kesiapan seseorang terhadap tugas dan kemudian memilih cara yang terbaik dalam penyelesaiannya. Indikator profil keperawatan profesional adalah menunjukkan sikap bertanggung jawab. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui gambaran tanggung jawab pada perawat yang meliputi tanggung jawab terhadap Tuhan, klien, tugas dan profesi. Penelitian ini menggunakan metode penelitian deskriptif dengan pendekatan survey dan menggunakan lembar kuesioner yang telah diuji validitas dan realibilitas sebagai instrumen penelitian. Sampel penelitian ini sebanyak 108 perawat yang bertugas di ruang Rawat Inap, IGD dan Poli Rawat Jalan RSJD Dr. Amino Gondhoutomo Semarang, dengan teknik pengambilan data quota sampling. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa responden yang mempunyai tanggung jawab yang tinggi terhadap Tuhan sebanyak 76,9%, klien sebanyak 60,2%, tugas sebanyak 63 responden (58,3%); dan profesi sebanyak 69 responden (63,9%). Perawat diharapkan mendapatkan sosialisasi peran profesional dengan pengadaan seminar dan pelatihan untuk meningkatkan keterampilan dalam menjalankan tanggung jawab serta dapat memberikan pelayanan keperawatan yang komprehensif. Kata kunci : tanggung jawab, perawat, profesional Daftar pustaka : 48 buah (2000-2013)

Item Type:Thesis (Undergraduate)
Subjects:R Medicine > RT Nursing
Divisions:Faculty of Medicine > Department of Nursing
Faculty of Medicine > Department of Nursing
ID Code:49411
Deposited By:INVALID USER
Deposited On:20 Jul 2016 11:39
Last Modified:20 Jul 2016 11:39

Repository Staff Only: item control page