ANALISIS PENGARUH KEPEMIMPINAN STRATEJIK, DAN KARAKTERISTIK UMKM TERHADAP STRATEGI BISNIS DALAM MENINGKATKAN KINERJA UMKM NASABAH PT. BANK BRI, Tbk KANCA PURWODADI

SUPARTHA, I Wayan and Sufian, Syuhada and IDRIS, IDRIS (2012) ANALISIS PENGARUH KEPEMIMPINAN STRATEJIK, DAN KARAKTERISTIK UMKM TERHADAP STRATEGI BISNIS DALAM MENINGKATKAN KINERJA UMKM NASABAH PT. BANK BRI, Tbk KANCA PURWODADI. Masters thesis, Diponegoro University.

[img]
Preview
PDF
180Kb

Abstract

Penelitian ini ditujukan untuk menguji pengaruh kepemimpinan stratejik dan karakteristik UMKM terhadap strategi bisnis UMKM dalam meningkatkan kinerja UMKM. Sampel penelitian ini adalah UMKM yang menjadi nasabah PT. BRI (persero) Tbk. Cabang Purwodadi, sejumlah 150 responden. Structural Equation Modeling (SEM) yang dijalankan dengan perangkat lunak AMOS, digunakan untuk menganalisis data, Hasil analisis menunjukkan bahwa kepemimpinan stratejik dan karakteristik UMKM berpengaruh positif terhadap strategi bisnis UMKM dalam meningkatkan kinerja UMKM. Temuan empiris tersebut mengindikasikan bahwa kepemimpinan stratejik berpengaruh signifikan terhadap strategi bisnis UMKM dengan nilai regressi sebesar 0,24; karakteristik UMKM berpengaruh signifikan terhadap strategi bisnis UMKM dengan nilai regressi sebesar 0,25; dan strategi bisnis UMKM berpengaruh signifikan terhadap kinerja UMKM dengan nilai regressi sebesar 0,30. Hasil dari penelitian ini dapat dijadikan dasar pertimbangan dalam pemberian kredit kepada UMKM di masa yang akan datang, yaitu dengan memperhatikan faktor kepemimpinan strategik dan karakter UMKM dalam mengembangkan strategi bisnisnya.

Item Type:Thesis (Masters)
Subjects:H Social Sciences > HF Commerce
Divisions:School of Postgraduate (mixed) > Master Program in Management
ID Code:47602
Deposited By:INVALID USER
Deposited On:16 Feb 2016 20:09
Last Modified:16 Feb 2016 20:09

Repository Staff Only: item control page