Kandungan Flavonoid, Total Fenol, dan Antioksidan Snack bar Sorgum sebagai Alternatif Makanan Selingan Penderita Diabetes Mellitus Tipe 2

Isdamayani, Linda and Panunggal, Binar (2015) Kandungan Flavonoid, Total Fenol, dan Antioksidan Snack bar Sorgum sebagai Alternatif Makanan Selingan Penderita Diabetes Mellitus Tipe 2. Undergraduate thesis, Diponegoro University.

[img]
Preview
PDF (Undergraduate Thesis) - Accepted Version
1016Kb

Official URL: http://expocpnsbumn.blogspot.co.id/

Abstract

Latar Belakang: Sorgum merupakan pangan lokal yang mengandung komponen antioksidan seperti favonoid dan total fenol. Konsumsi sorgum dapat diolah menjadi produk makanan selingan berupa snack bar. Kandungan antioksidan pada sorgum bermanfaat sebagai pangan sumber antioksidan bagi penderita diabetes mellitus (DM) tipe 2. Diabetes mellitus (DM) tipe 2 ditandai dengan hiperglikemia yang meningkatkan stres oksidatif. Stress oksidatif dapat berkembang menjadi komplikasi makro maupun mikrovaskuler. Tujuan: Menganalisis kadar flavonoid, total fenol, dan aktivitas antioksidan pada snack bar dari tiga jenis sorgum. Metode: Penelitian ini merupakan penelitian rancangan acak lengkap satu faktor menggunakan variasi jenis sorgum (merah, putih, dan coklat). Analisis kadar flavonoid menggunakan allumunium chloride colorimetric, total fenol menggunakan Folin-Ciocalteu, dan aktivitas antioksidan dengan DPPH. Hasil: Kadar flavonoid, total fenol, dan aktivitas antioksidan snack bar sorgum merah 0.015mg QE/g, 2.508 mg GAE/g, dan 53.431 %; snack bar sorgum putih 0.016 mg QE/g, 1.343 mg GAE/g, dan 38.987 %; dan snack bar sorgum coklat 0.018 mg QE/g, 4.679 mg GAE/g, dan 64.431%. Ada perbedaan kadar total fenol dan aktivitas antioksidan, namun tidak ada perbedaan kadar flavonoid pada snack bar sorgum. Ada perbedaan kandungan flavonoid, total fenol, dan aktivitas antioksidan antara biji sorgum dan snack bar sorgum. Simpulan: Snack bar sorgum coklat mengandung flavonoid, total fenol, dan aktivitas antioksidan tertinggi dibanding snack bar sorgum merah dan putih. Ada perbedaan kandungan flavonoid, total fenol, dan aktivitas antioksidan antara biji sorgum dan snack bar sorgum. Snack bar sorgum putih paling disukai oleh panelis.

Item Type:Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords:snack bar, sorgum, flavonoid, fenol, antioksidan
Subjects:R Medicine > R Medicine (General)
Divisions:Faculty of Medicine > Department of Nutrition Science
Faculty of Medicine > Department of Nutrition Science
ID Code:47116
Deposited By:INVALID USER
Deposited On:13 Dec 2015 09:02
Last Modified:13 Dec 2015 09:02

Repository Staff Only: item control page