PERENCANAAN CHECK DAM SUNGAI PIJI KABUPATEN KUDUS

Propezite , Nurhutama M and M. Nur , Zaman (2015) PERENCANAAN CHECK DAM SUNGAI PIJI KABUPATEN KUDUS. Undergraduate thesis, Diponegoro University.

[img]
Preview
PDF
137Kb

Abstract

ABSTRAK Sungai Piji merupakan salah satu sungai di wilayah Sungai Juana. Wilayah aliran sungai Piji dimulai dari hulu yang berada di daerah pegunungan Muria dan masuk dalam wilayah Kabupaten Kudus. Sungai tersebut akan bermuara pada Sungai Juana di Kabupaten Kudus. Kondisi Sungai Juana sebagai muara Sungai Piji saat ini mengalami pendangkalan yang cukup besar akibat erosi yang terjadi diantaranya pada DAS Piji dimana kondisi wilayah sungai tersebut memiliki kemiringan dasar sungai yang relatif curam. Untuk menangani permasalahan tersebut maka alternatif penanganan yang sesuai yaitu dengan membangun check dam. Pembangunan check dam yang berlokasi di Desa Margorejo, Kecamatan Dawe, Kabupaten Kudus selain untuk mengatasi gerusan dan longsor yang mengakibatkan sedimentasi juga bertujuan untuk menstabilkan kecepatan air yang mengalir pada alur Sungai Piji. Dari hasil perhitungan didapat debit banjir rencana dengan kala ulang 10 tahun (Q10) sebesar 52,665 m3/s dan tingkat erosi dan sedimentasi sebesar 35,449 ton/ha/tahun. Sedangkan hasil perhitungan perencanaan check dam didapat tinggi efektif main dam 2,5 meter, lebar pelimpah main dam sebesar 8 meter, tebal pelimpah main dam 1,5 meter, kedalaman pondasi main dam 1,4 meter, lebar pelimpah sub dam 8 meter, tinggi sub dam 1 meter, tebal pelimpah sub dam 1,5 meter, panjang lantai lindung 17,5 meter serta kedalaman pondasi sub dam 1 meter. Dari hasil perhitungan diperoleh total biaya pembangunan check dam sebesar Rp. 1.295.000.000,00 dengan masa pelaksanaan selama 18 minggu. Kata kunci : Check dam, sungai Piji, sedimentasi

Item Type:Thesis (Undergraduate)
Subjects:T Technology > TA Engineering (General). Civil engineering (General)
Divisions:Faculty of Engineering > Department of Civil Engineering
Faculty of Engineering > Department of Civil Engineering
ID Code:46448
Deposited By:INVALID USER
Deposited On:21 Sep 2015 08:23
Last Modified:21 Sep 2015 08:23

Repository Staff Only: item control page