PENGARUH PEMBERIAN SUSU KORO PEDANG (Canavalia ensiformis) TERHADAP KADAR KOLESTEROL TOTAL DAN TRIGLISERIDA TIKUS SPRAGUE DAWLEY HIPERKOLESTEROLEMIA

Primawestri, Maria Annisa and Rustanti, Ninik (2014) PENGARUH PEMBERIAN SUSU KORO PEDANG (Canavalia ensiformis) TERHADAP KADAR KOLESTEROL TOTAL DAN TRIGLISERIDA TIKUS SPRAGUE DAWLEY HIPERKOLESTEROLEMIA. Undergraduate thesis, Diponegoro University.

[img]
Preview
PDF - Accepted Version
327Kb

Official URL: http://expocpnsbumn.blogspot.com

Abstract

Latar Belakang: Peningkatan kadar kolesterol total dan trigliserida meningkatkan resiko terjadinya aterosklerosis dan penyakit kardiovaskuler. Susu koro pedang merupakan makanan yang mengandung serat, isoflavon, saponin, niasin, dan fenol yang efektif menurunkan kadar kolesterol total dan trigliserida. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh pemberian susu koro pedang terhadap kadar kolesterol total dan trigliserida serum tikus hiperkolesterolemia. Metoda: Penelitian eksperimental dengan pre-post test dilakukan pada 24 tikus Sprague dawley jantan hiperkolesterolemia yang dikelompokkan menjadi 4 kelompok perlakuan yaitu: 1 kelompok kontrol dan 3 kelompok yang diberikan susu dari kacang koro pedang sebanyak 2.25 g, 4.5 g, dan 9 g selama 14 hari. Kadar kolesterol total dan trigliserida serum ditentukan melalui metode CHOD-PAP dan GPO-PAP. Data dianalisis dengan paired t-test dan One Way ANOVA yang dilanjutkan dengan uji LSD pada tingkat kepercayaan 95%. Hasil: Pemberian susu koro pedang mampu menurunkan kadar kolesterol total dan trigliserida serum. Penurunan kadar kolesterol total serum terbesar terjadi pada tikus yang mendapat susu dengan kadar koro pedang 9 g (33.54%) dan penurunan kadar trigliserida serum terbesar terjadi pada tikus yang mendapat susu dengan kadar koro pedang 4.5 g (40.9%). Pada kelompok kontrol tanpa pemberian susu koro pedang, kadar kolesterol total dan trigliserida serum mengalami peningkatan, masing-masing sebesar 6.85% dan 12.1%. Kesimpulan: Pemberian susu koro pedang dapat menurunkan kadar serum kolesterol total dan trigliserida serum secara signifikan pada tikus hiperkolesterolemia.

Item Type:Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords:susu koro pedang, kolesterol total, trigliserida, hiperkolesterolemia
Subjects:R Medicine > R Medicine (General)
Divisions:Faculty of Medicine > Department of Nutrition Science
Faculty of Medicine > Department of Nutrition Science
ID Code:45167
Deposited By:INVALID USER
Deposited On:26 Feb 2015 15:34
Last Modified:26 Feb 2015 15:34

Repository Staff Only: item control page