FITRIYANA, MEUTHIKA NOOR (2014) SURVEI JUMLAH TOTAL KUMAN DAN KEBERADAAN Vibrio cholerae PADA PETIS YANG DIJUAL PEDAGANG TAHU PETIS DI KECAMATAN TEMBALANG KOTA SEMARANG. Undergraduate thesis, Diponegoro University.
| PDF - Published Version 12Kb |
Abstract
Petis merupakan makanan yang menyerupai bubur kental, liat, dan elastis, berwarna hitam atau cokelat yang dibuat dari ikan, udang, kupang, atau daging. Sebagai makanan tradisional, petis belum dapat sepenuhnya terjamin keamanan dari segi mikrobiologinya. Berbagai mikroba patogen dapat mengkontaminasi petis dan salah satu yang mungkin tumbuh dalam petis adalah Vibrio cholerae. Tujuan penelitian ini adalah mendeskripsikan jumlah total kuman dan keberadaan Vibrio cholera pada petis yang dijual pedagang tahu petis di Kecamatan Tembalang Kota Semarang. Penelitian ini merupakan jenis penelitian deskriptif dengan pendekatan cross sectional. Pemeriksaan jumlah total kuman dilakukan dengan metode pour plate, sedangkan pemeriksaan Vibrio cholerae dilakukan dengan isolasi pada media TCBS dan uji biokimiawi menggunakan TSIA, indole, dan cimmon’s citrat. Sampel dalam penelitian ini adalah petis yang dijual oleh pedagang tahu petis di Kecamatan Tembalang Kota Semarang yang berjumlah 25 pedagang. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa seluruh sampel (100%) tidak memenuhi syarat SNI untuk jumlah total kuman dan 3 sampel (12%) mengandung Vibrio cholerae. Hasil wawancara dan observasi menunjukkan bahwa seluruh petis berasal dari pasar tradisional dan sebagian besar berasal dari Pasar Peterongan, sebagian besar pedagang telah melakukan pemilihan petis (64%) dan cara penyimpanan petis (56%) dengan baik, sedangkan untuk cara pengolahan petis (52%), penyajian petis (76%), dan sanitasi tempat pengolahan petis (56%) masih dalam kategori buruk. Disarankan kepada para pedagang untuk memperbaiki praktek penanganan makanan, kepada dinas kesehatan untuk melakukan pembinaan terhadap pedagang, serta kepada peneliti lain untuk melakukan penelitian mengenai kemungkinan bakteri lain yang dapat tumbuh dalam petis. Kata Kunci: petis, jumlah total kuman, Vibrio cholera
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Subjects: | R Medicine > RA Public aspects of medicine > RA0421 Public health. Hygiene. Preventive Medicine |
Divisions: | Faculty of Public Health > Department of Public Health |
ID Code: | 44942 |
Deposited By: | INVALID USER |
Deposited On: | 12 Jan 2015 09:23 |
Last Modified: | 12 Jan 2015 09:23 |
Repository Staff Only: item control page