HUBUNGAN ANTARA PEMERIKSAAN KOLONOSKOPI PADA PASIEN KELUHAN BERAK DARAH DENGAN KEJADIAN TUMOR KOLOREKTAL DI RSUP DR. KARIADI SEMARANG

Andriani, Nurma Wahyu and Mughni, Abdul and Margawati, Ani (2014) HUBUNGAN ANTARA PEMERIKSAAN KOLONOSKOPI PADA PASIEN KELUHAN BERAK DARAH DENGAN KEJADIAN TUMOR KOLOREKTAL DI RSUP DR. KARIADI SEMARANG. Undergraduate thesis, Faculty of Medicine Diponegoro University.

[img]
Preview
PDF
529Kb
[img]
Preview
PDF
185Kb
[img]
Preview
PDF
121Kb
[img]
Preview
PDF
101Kb
[img]
Preview
PDF
333Kb
[img]PDF
Restricted to Repository staff only

313Kb
[img]PDF
Restricted to Repository staff only

88Kb
[img]
Preview
PDF
82Kb
[img]
Preview
PDF
1371Kb

Abstract

Latar belakang: Tumor kolorektal merupakan neoplasma pada usus besar yang dapat bersifat jinak atau ganas. Polip adenomatosa yang berukuran <1 cm dapat berkembang menjadi kanker kolorektal yang invasif dalam kurun waktu 10 tahun. Kanker kolorektal merupakan malignansi dengan prevalensi dan mortalitas yang menempati urutan tertinggi kedua di Amerika Serikat dan keganasan gastrointestinal yang paling sering terjadi. Deteksi dini dan peningkatan kesadaran akan gejala yang timbul akan membantu mengurangi morbiditas dan mortalitas akibat penyakit ini. Gejala yang sering didapatkan pada tumor kolorektal adalah berak darah. Tujuan: Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara pemeriksaan kolonoskopi pada pasien keluhan berak darah dengan kejadian tumor kolorektal di RSUP dr. Kariadi Semarang. Metode: Penelitian ini merupakan penelitian dengan desain studi cross sectional retrospektif. Data diambil dari catatan medis pasien yang telah dilakukan pemeriksaan kolonoskopi di RSUP Dr. Kariadi Semarang. Uji Chi-Square digunakan untuk analisis bivariat dengan batas kemaknaan adalah p<0,05. Hasil: Didapatkan 157 sampel yang memenuhi kriteria inklusi dan eksklusi. Sampel terdiri dari 82 pasien tumor kolorektal dan 75 pasien non-tumor kolorektal. Hasil Uji Chi-Square didapatkan nilai p=0,609. Kesimpulan: Tidak didapatkan hubungan yang bermakna antara berak darah dengan tumor kolorektal. Adanya keluhan berak darah tidak menentukan adanya kejadian tumor kolorektal pada pasien. Kata kunci: Tumor kolorektal, berak darah, kolonoskopi.

Item Type:Thesis (Undergraduate)
Subjects:R Medicine > RC Internal medicine > RC0254 Neoplasms. Tumors. Oncology (including Cancer)
Divisions:Faculty of Medicine > Department of Medicine
Faculty of Medicine > Department of Medicine
ID Code:44850
Deposited By:INVALID USER
Deposited On:12 Dec 2014 11:48
Last Modified:12 Dec 2014 11:48

Repository Staff Only: item control page