HUBUNGAN ANTARA RIWAYAT PAJANAN PESTISIDA DENGAN KEJADIAN GOITER PADA ANAK SEKOLAH DASAR DI KECAMATAN PAKIS KABUPATEN MAGELANG

PUSPITASARI, ANGGRAENI (2014) HUBUNGAN ANTARA RIWAYAT PAJANAN PESTISIDA DENGAN KEJADIAN GOITER PADA ANAK SEKOLAH DASAR DI KECAMATAN PAKIS KABUPATEN MAGELANG. Undergraduate thesis, Diponegoro University.

[img]
Preview
PDF - Published Version
11Kb

Abstract

Goiter merupakan pembesaran kelenjar tiroid yang dapat diakibatkan oleh kekurangan iodium maupun paparan pestisida. Prevalensi TGR di Kecamatan Pakis pada bulan Januari-April 2014 sebesar 6,15%. Pestisida banyak digunakan di daerah tersebut. Berkaitan dengan masalah di atas telah dilakukan penelitian yang bertujuan untuk menganalisis hubungan antara riwayat pajanan pestisida dengan kejadian goiter pada anak sekolah dasar di Kecamatan Pakis, Kabupaten Magelang. Penelitian ini menggunakan studi observasional dengan pendekatan cross sectional. Pengambilan sampel menggunakan teknik purposive sampling, dengan besar sampel 42 orang. Data diperoleh dari kuesioner dan observasi. Analisis data menggunakan Chi-Square dengan tingkat kepercayaan 95%. Hasil analisis bivariat menunjukkan bahwa terdapat hubungan antara keterlibatan anak dalam membantu panen (nilai p = 0,026; RP =3,50; 95% CI = 1,19 -10,31) dan keberadaan pestisida dalam rumah (nilai p = 0,033; RP = 2,57; 95% CI = 1,21 – 5,45) dengan kejadian goiter.Dari penelitian ini dapat disimpulkan bahwa ada hubungan antara keterlibatan anak dalam membantu panen dan keberadaan pestisida dalam rumah terhadap kejadian goiter. Kata Kunci: pajanan pestisida, kelenjar tiroid, goiter, anak sekolah

Item Type:Thesis (Undergraduate)
Subjects:R Medicine > RA Public aspects of medicine > RA0421 Public health. Hygiene. Preventive Medicine
Divisions:Faculty of Public Health > Department of Public Health
ID Code:44671
Deposited By:INVALID USER
Deposited On:04 Dec 2014 10:38
Last Modified:04 Dec 2014 10:38

Repository Staff Only: item control page