Harmyanti, Ribka and Suryono, Suryono (2011) RANCANG BANGUN SISTEM PENGUKURAN JARAK MENGGUNAKAN SENSOR ULTRASONIK DAN SISTEM ANTARMUKA KOMPUTER DENGAN FAKTOR KOREKSI SUHU. Undergraduate thesis, Diponegoro University.
| PDF 74Kb |
Abstract
Pada penelitian ini dibuat rancang bangun sistem pengukuran jarak menggunakan sensor ultrasonik dan sistem antarmuka komputer dengan faktor koreksi suhu. Sistem ini sangat penting terutama dalam dunia industri karena pengukuran jarak tanpa bersentuhan dengan objek tidak merusak objek. Selain itu kelebihan pengukuran dengan sensor ultrasonik harganya terjangkau. Sistem ini menggunakan sensor ultrasonik SRF05, sensor suhu LM35, dan mikrokontroler AVR ATmega8535 yang berfungsi sebagai perangkat untuk mengirim data secara serial ke komputer. Keluaran dari sensor ultrasonik SRF05 dibaca oleh counter dari mikrokontroler AVR ATmega8535, Sedangkan keluaran dari sensor suhu LM35 dibaca oleh ADC dari mikrokontroler. Data yang terukur oleh kedua sensor dikirimkan secara serial ke komputer menggunakan protokol RS232. Pengujian dari sensor ultrasonik menggunakan osiloskop dengan menggabungkan keluaran pulsa echo dengan trigger. Pengujian dari sensor suhu LM35 dilakukan dengan cara membandingkan antara suhu yang terbaca pada komputer dengan suhu termometer digital SANWA CCD 772. untuk pengujian sistem secara keseluruhan dilakukan dengan cara memanaskan suhu di sekitar sensor ultrasonik dan membandingkan perubahan suhu terhadap hasil pembacaan jarak. Dari penelitian, untuk pengujian sensor ultrasonik menghasilkan persamaan garis y = 3,25x + 0,175. Pengujian sensor suhu LM35 menghasilkan korelasi inier sebesar 0,9996 . Untuk pengujian sistem secara keseluruhan, Untuk pengukuran jarak tanpa menggunakan faktor koreksi suhumenghasilkan persamaan y = 0,03x + 17,23, Sedangkan untuk pengujian sistem menggunakan faktor koreksi suhu menghasilkan persamaan y = 17,68. Kata Kunci : Mikrokontroler AVR ATmega8535, Sensor Ultrasonik SRF05, Sensor Suhu LM35, RS232
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Subjects: | Q Science > QC Physics |
Divisions: | Faculty of Science and Mathematics > Diploma in Instrumentasi and Electronics Faculty of Science and Mathematics > Department of Physics |
ID Code: | 44585 |
Deposited By: | INVALID USER |
Deposited On: | 01 Dec 2014 09:28 |
Last Modified: | 01 Dec 2014 09:28 |
Repository Staff Only: item control page