PERENCANAAN JEMBATAN “BERDIKARI” KALI GARANG SEMARANG

Deskhi , Ardiono and M. Kahfi , Fattahillah (2013) PERENCANAAN JEMBATAN “BERDIKARI” KALI GARANG SEMARANG. Undergraduate thesis, Diponegoro University.

[img]
Preview
PDF
1012Kb

Abstract

Dalam tugas akhir ini dilakukan perencanaan jembatan Berdikari – Kali Garang dengan menggunakan beton prategang box girder. Dimana tipe konstruksi yang digunakan adalah box girder segmental. Sedangkan untuk sistem prategang bentuk kantilever didasarkan pada pertimbangan panjang jembatan yang cukup panjang yaitu 240 m, dengan dibagi menjadi 3 bentang yaitu : 60 m + 120 m + 60 m. Perencanaan jembatan ini dimulai dengan penjelasan mengenai latar belakang pemilihan tipe jembatan, perumusan tujuan perencanaan hingga lingkup pembahasan, dan diikuti dengan dasar – dasar perencanaan dimana analisa didasarkan pada peraturan BMS 1992. Dari data-data perencanaan kemudian dilakukan preliminary design dengan menentukan dimensi-dimensi utama jembatan. Pada tahap awal perencanaan analisa beban yang terjadi. Analisa beban yang terjadi yaitu analisa berat sendiri, analisa beban mati tambahan, analisa beban lalu lintas dan anlisa pengaruh waktu yaitu pengaruh creep dan kehilangan prategang. Dari hasil analisa tersebut lalu dilakukan kontrol tegangan. Selanjutnya dilakukan perhitungan penulangan box, kontrol lendutan, perhitungan geser, perhitungan kekuatan dan stabilitas yaitu kontrol momen retak, momen batas, gaya membelah, dan torsi. Memasuki tahap akhir perencanaan dilakukan perencanaan perletakan. Setelah tahap box selesai, kemudian dilakukan perencanaan struktur bawah dengan langkah awal mendimensi rencana penampang pilar dan abutment yang nantinya akan dihitung beban ultimit yang akan digunakan untuk menganalisa kekuatan pilar dan abutment. Tahap akhir dilakukan perencanaan pondasi pilar dan abutment. Akhir dari perencanaan ini dihasilkan bentuk dan dimensi penampang. Dimana yang nantinya akan dihitung harga dari bangunan tersebut yang akan digunakan Kata kunci : Jembatan “Berdikari” Kali Garang, box girder segmental prategang, kantilever seimbang.

Item Type:Thesis (Undergraduate)
Subjects:T Technology > TA Engineering (General). Civil engineering (General)
Divisions:Faculty of Engineering > Department of Civil Engineering
Faculty of Engineering > Department of Civil Engineering
ID Code:43326
Deposited By:INVALID USER
Deposited On:16 Jul 2014 11:53
Last Modified:16 Jul 2014 11:53

Repository Staff Only: item control page