ANALISIS PENDAPATAN PETERNAK AYAM POTONG (Studi Kasus pada Peternak Mitra PT. Ciomas Adisatwa di Jawa Tengah dan DIY)

RAMADHANI , Putria Fajri and REJEKININGSIH, Tri Wahyu (2014) ANALISIS PENDAPATAN PETERNAK AYAM POTONG (Studi Kasus pada Peternak Mitra PT. Ciomas Adisatwa di Jawa Tengah dan DIY). Undergraduate thesis, Fakultas Ekonomika dan Bisnis.

[img]
Preview
PDF - Published Version
5Mb

Abstract

Sektor pertanian merupakan salah satu sektor andalan dalam pembangunan nasional. Salah satu dari sektor pertanian adalah subsektor peternakan yang mampu tumbuh dengan cepat, karena didukung oleh perkembangan industri peternakan terutama ayam potong (Ras). Peternakan ayam potong ras memiliki potensi yang cukup tinggi di Indonesia karena daging ayam cenderung lebih banyak dikonsumsi oleh masyarakat. Sehingga produksi ayam potong lebih banyak dilakukan daripada produksi daging lainnya. Hal ini pula yang turut mendukung perkembangan usaha peternakan ayam potong di berbagai provinsi Indonesia termasuk Jawa Tengah dan DIY. Sarana produksi peternakan yang cukup penting adalah bibit ayam dan pakan ayam. pergerakan harga bibit ayam yang fluktuatif membuat para peternak tidak dapat memastikan pergerakan harga. Keadaan tersebut dampaknya sangat dirasakan oleh para peternak ayam mandiri karena banyaknya keterbatasan yang mereka miliki baik dalam hal modal ataupun teknologi. Oleh karena itu peran perusahaan kemitraan bagi peternak ayam sangat dibutuhkan. PT. Ciomas Adisatwa merupakan salah satu dari perusahaan kemitraan di bidang peternakan khususnya ternak ayam potong yang bekerjasama dengan peternak ayam potong di Jawa Tengah dan DIY. Obyek penelitian yang dianalisis adalah variabel-variabel yang dianggap mempengaruhi pendapatan peternak ayam potong setelah bermitra dengan PT. Ciomas Adisatwa. Penelitian ini menggunakan analisis regresi kuadrat terkecil/OLS (ordinary least square). Menurut hasil analisis variabel jumlah anak ayam, pakan, obat, dan vitamin berpengaruh positif dan signifikan terhadap tingkat pendapatan peternak ayam potong. Sehingga pelaksanaan pola kemitraan dapat memberikan keuntungan bagi para peternak ayam potong.

Item Type:Thesis (Undergraduate)
Additional Information:Ayam potong, Kemitraan, Pendapatan peternak
Uncontrolled Keywords:Ayam potong, Kemitraan, Pendapatan peternak
Subjects:H Social Sciences > H Social Sciences (General)
Divisions:Faculty of Economics and Business > Department of Economics and Development Studies
ID Code:43003
Deposited By:INVALID USER
Deposited On:05 May 2014 08:29
Last Modified:05 May 2014 08:29

Repository Staff Only: item control page