Ma'in , - (2013) Penerapan Teknologi Bioflok pada Kegiatan Budidaya Udang Vaname: Tinjauan Aspek Ekonomi dan Lingkungan. Masters thesis, Program Magister Ilmu Lingkungan.
| PDF 20Kb | |
| PDF 8Kb | |
| PDF 24Kb | |
| PDF 21Kb | |
| PDF 27Kb | |
| PDF 52Kb |
Abstract
ABSTRAK Penerapan teknologi bioflok pada kegiatan budidaya vaname perlu evaluasi, terkait penggunaan sumberdaya alam dan energi listrik yang berpotensi mengakibatkan dampak lingkungan disertai biaya investasi yang tinggi. Tujuan penelitian adalah menganalisis kualitas lingkungan tambak dan kemampuan teknologi bioflok meningkatkan performa produksi, menganalisis aspek ekonomi dan lingkungan serta menentukan strategi pengelolaan budidaya udang berbasis teknologi bioflok. Penelitian ini merupakan penelitian diskriptif kuantitatif dengan menggunakan metode indek kualitas air, analisis finansial, penaksiran daur hidup dan indek ekoefisiensi. Hasil penilaian kualitas lingkungan tambak menunjukan terjadi penurunan kualitas lingkungan pada tahap akhir proses budidaya udang, disebabkan oleh tingginya konsentrasi nitrit, nitrat dan phospat. Teknologi bioflok mampu meningkatkan produksi per satuan luas lahan yang digunakan dengan ukuran panen ?16,4 gr/ekor, nilai FCR 1,3, SR 86 - 92%, dan SGR 15,6%. Analisa finansial menghasilkan nilai NPV: Rp. 524.738.463,- (>0), IRR 46,98% (>15%) dan nilai B/C rasio 1,54 (>1), maka dinilai layak untuk dilakukan. Produksi per ton udang vaname menghasilkan dampak: acidification (Acd); 63.39 ± 15.37 kg SO2 eq, eutrophication (Eut); 14.10 ± 3.28 kg PO4 eq, global warming potential (GWP); 7336.77 ± 1,460 kg CO2 eq, dan cumulative energy use (CEU) sebesar 101, 64 ± 18.84 GJ. Penilaian ekoefisiensi menunjukan nilai EEI: 0.861, tergolong affordable, nilai EVR 0,039 dan EER rate 96%. Strategi pengelolaan perlu dilakukan dengan perbaikan manajemen pemberian pakan berbasis kualitas air, pengurangan konsumsi energi listrik, menerapkan panen bertahap dan menambahkan kolam pengolahan limbah. Kata Kunci : teknologi bioflok, budidaya udang, evaluasi, ekonomi, lingkungan xxvii
Item Type: | Thesis (Masters) |
---|---|
Subjects: | S Agriculture > SH Aquaculture. Fisheries. Angling G Geography. Anthropology. Recreation > GE Environmental Sciences |
Divisions: | School of Postgraduate (mixed) > Master Program in Environmental Science |
ID Code: | 41956 |
Deposited By: | INVALID USER |
Deposited On: | 06 Feb 2014 15:49 |
Last Modified: | 06 Feb 2014 15:49 |
Repository Staff Only: item control page