HIDAYATI, Nurani Nurul and WAHYONO, Hadi (2013) KAJIAN DAMPAK KEBIJAKAN PENATAAN PEDAGANG KAKI LIMA DI KAWASAN JALAN KARTINI SEMARANG. Undergraduate thesis, UNIVERSITAS DIPONEGORO.
PDF Restricted to Repository staff only 3299Kb |
Abstract
Pedagang kaki lima (PKL) merupakan aktivitas yang paling menonjol dari berbagai pekerjaan pada sektor informal. PKL dianggap sebagai masalah perkotaan yang rumit karena identik dengan kesemrawutan, kekumuhan hingga sumber masalah lainnya. Namun di sisi lain, keberadaan PKL membawa dampak positif terkait penyerapan tenaga kerja dan perekonomian rakyat. Di perkotaan, jenis usaha ini banyak disentuh oleh kebijakan pemerintah terkait pengelolaan dan penataannya. Kota Semarang merupakan salah satu kota besar yang memiliki kebijakan terkait penataan dan pengembangan pedagang kaki lima tersebut. Kebijakan yang ada dijabarkan dalam bentuk peraturan daerah yang sifatnya mengatur secara keseluruhan. Saat ini pemerintah mulai memperhatikan kawasan PKL di lokasi yang cukup potensial seperti pada kawasan Jalan Kartini. Pedagang di lokasi ini memiliki karakteristik tersendiri karena kawasan Jalan Kartini terkenal sebagai pasar burung. Keberadaan pedagang di lokasi ini berperan penting bagi perekonomian Kota Semarang sehingga kebijakan yang ada akan berdampak bagi pedagang kaki lima maupun pemerintah sebagai pembuat kebijakan.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Subjects: | H Social Sciences > HC Economic History and Conditions H Social Sciences > HN Social history and conditions. Social problems. Social reform J Political Science > JS Local government Municipal government |
Divisions: | Faculty of Engineering > Department of Urban and Regional Planning Faculty of Engineering > Department of Urban and Regional Planning |
ID Code: | 41909 |
Deposited By: | INVALID USER |
Deposited On: | 06 Feb 2014 10:23 |
Last Modified: | 15 Jul 2014 10:18 |
Repository Staff Only: item control page