PERHITUNGAN KUANTITATIF RISK BASED INSPECTION BERDASARKAN API 581 PADA PIPA AMMONIA DI PT. KALTIM PASIFIK AMONIAK

NUGRAHA, HERI SEPTIA and Sugiyanto, Ir. DEA (2012) PERHITUNGAN KUANTITATIF RISK BASED INSPECTION BERDASARKAN API 581 PADA PIPA AMMONIA DI PT. KALTIM PASIFIK AMONIAK. Undergraduate thesis, Mechanical Engineering Departement, Faculty Engineering of Diponegoro University.

[img]
Preview
PDF
278Kb
[img]PDF
Restricted to Repository staff only

9Mb

Abstract

Sistem perpipaan di PT Kaltim Pasifik Amoniak merupakan salah satu sistem yang menjadi prioritas dalam proses perawatan, ini dikarenakan jika terjadi kebocoran gas amoniak akan mengakibatkan kerugian yang sangat besar. Untuk menjaga kondisi operasional komponen beroperasi dengan optimal dan aman, diperlukan manajemen perawatan dan inspeksi yang tepat. Inspeksi atau pemeriksaan sendiri merupakan sebuah aktivitas yang dilakukan untuk mendeteksi dan mengevaluasi kemungkinan adanya kerusakan atau penurunan kualitas akibat beroperasinya suatu peralatan Salah satu metode yang di gunakan untuk pengelolaan inspeksi yaitu metode Risk Based Inspection berdasarkan API 581, tujuannya adalah untuk membuat inspection program berdasarkan nilai resiko. Dengan kata lain Risk Based Inspection adalah metode untuk menentukan rencana inspeksi (equipment mana saja yang perlu diinspeksi, kapan diinspeksi) berdasarkan resiko kegagalan suatu peralatan. Metode Risk Based Inspection memakai pendekatan kombinasi dua parameter, yaitu: kategori kemungkinan kegagalan dan kategori konsekuensi kegagalan. Berdasarkan perhitungan nilai resiko untuk studi kasus sistem perpipaan di PT Kaltim Pasifik Amoniak didapatkan nilai resiko untuk pipa 4 in, 6 in dan 8 in rata-rata berada pada kategori Medium High Risk dan Medium Risk dalam hal ini nilai resiko masih dalam kategori aman. Program inspeksi yang akan datang atau next inspection date untuk pipa ammonia 4 in paling lambat dilaksanakan pada 1 Nopember 2016, pipa 6 in paling lambat dilaksanakan pada 1 Nopember 2017 dan untuk pipa 8 in paling lambat dilaksanakan pada 1 Nopember 2025. Kata kunci: Risk Based Inspection (RBI), sistem perpipaan, ammonia.

Item Type:Thesis (Undergraduate)
Subjects:T Technology > TJ Mechanical engineering and machinery
Divisions:Faculty of Engineering > Department of Mechanical Engineering
Faculty of Engineering > Department of Mechanical Engineering
ID Code:41489
Deposited By:INVALID USER
Deposited On:22 Jan 2014 08:08
Last Modified:17 Nov 2014 10:33

Repository Staff Only: item control page