Sudarsono, Arif and Nugroho, Sri., Dr. ST,MT (2011) ANALISIS KEGAGALAN DISSIMILAR METAL WELDING YANG DISEBABKAN OLEH DARK BAND PADA MATERIAL LAS DAN DSS DISAMBUNG DENGAN ELECTRODE RODS INCONEL 82. Undergraduate thesis, Mechanical Engineering Departement, Faculty Engineering of Diponegoro University.
| PDF 139Kb | |
PDF Restricted to Repository staff only 15Mb |
Abstract
Process air preheater adalah suatu komponen pemanas yang berupa pipa yaitu sambungan antara baja paduan rendah (weldolet) dengan baja tahan karat (coil tube) yang berada dalam industri petrokimia dan berfungsi untuk menaikkan temperatur udara yang hasil udaranya berfungsi untuk memanaskan gas yang masuk pada secondary reformer yang bekerja pada tekanan 32 bar dengan temperatur mencapai 550 OC. Masalah yang terjadi adalah pada saat proses, terjadi retakan pada sambungan atau disbonding antara weldolet dengan weld zone yang kemungkinan diakibatkan adanya dark band. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis karakteristik dark band yang disinyalir menjadi penyebab kegagalan. Beberapa pengujian yang dilakukan antara lain: komposisi kimia (spectrometry), kekerasan mikro (micro vickers), perhitungan weldability yang disesuaikan dengan uraian hasil pembahasan, struktur mikro (mikroskop optik) dan SEM+EDS. Perhitungan weldability menunjukkan daerah sambungan las ini rentan terhadap terjadinya retakan. Pengujian struktur mikro memberikan hasil adanya dark band pada batas fusi sambungan baja karbon dan weld zone. Kekerasan pada daerah dark band ini lebih tinggi dibanding daerah lainnya. Terjadinya dark band dan tingginya kekerasan disebabkan oleh adanya migrasi karbon dan krom sehingga membentuk fasa getas krom karbida. Makin lama komponen ini dipakai, lebar dan kekerasan dark band akan makin tinggi hingga menjadi penyebab terjadinya kegagalan. Kata Kunci: Process air preheater, disbonding, komposisi kimia, kekerasan mikro, sifat mampu las, mikrografi optik, SEM+EDS, dark band, karbida krom (Cr23C6).
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Subjects: | T Technology > TJ Mechanical engineering and machinery |
Divisions: | Faculty of Engineering > Department of Mechanical Engineering Faculty of Engineering > Department of Mechanical Engineering |
ID Code: | 41411 |
Deposited By: | INVALID USER |
Deposited On: | 21 Jan 2014 10:17 |
Last Modified: | 21 Jan 2014 10:17 |
Repository Staff Only: item control page