AMALIA, Nur Ifada and KHADIYANTO, Parfi (2012) IDENTIFIKASI PERSEPSI AKTIVITAS PARKIR PADA KORIDOR JALUR ARTERI DI PUSAT KOTA BREBES. Undergraduate thesis, UNIVERSITAS DIPONEGORO.
PDF Restricted to Repository staff only 6Mb |
Abstract
Keberadaan jalan arteri yang melewati pusat kota erat kaitanya dengan tumbuh dan berkembangnya pusat-pusat kegiatan kota terutama perdagangan, jasa dan perkantoran. Meningkatnya tingkat perjalanan tersebut secara otomatis akan mengakibatkan meningkatnya kebutuhan akan lahan parkir sebagai penunjang aktifitas dalam pusat kota pada jalan arteri, sedangkan lahan yang ada sangatlah terbatas. Pada koridor jalan Diponegoro dan jalan Jendral Sudirman terlihat indikasi permasalahan keterbatasan lahan tersebut. Permasalahan parkir dapat mengakibatkan kemacetan, kecelakaan dan estetika yang berkurang. Koridor jalan Diponegoro dan Jendral Sudirman yang terletak di Kabupaten Brebes merupakan jalan arteri dengan aktifitas utama sebagai perdagangan dan perkantoran. Aktifitas yang ada pada jalan Diponegoro dan Jendral Sudirman sebagian besar tidak ditunjang oleh fasilitas parkir off-street yang memadai khususnya pada sektor perdagangan. Hal tersebut menyebabkan badan jalan digunakan sebagai tempat parkir (on-street parking) atau menjarah ruang publik yang ada. Kondisi ini tidak hanya dipengaruhi adanya pusat kota saja tetapi dengan fungsi jalan Diponegoro dan Jendral Sudirman sebagai jalan arteri primer yang menghubungkan antar kota atau kabupaten antar provinsi. Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi persepsi aktivitas parkir pada koridor jalur arteri di pusat Kota Brebes. Identifikasi tersebut diharapkan dapat mengetahui persepsi serta preferensi masyarakat sehingga dapat digunakan sebagai pertimbangan untuk menentukan arahan penataan parkir yang sesuai untuk kawasan CBD yang terletak di jalan arteri primer. Dalam mencapai tujuan tersebut diperlukan sasaran untuk mencapainya. Pertama identifikasi aktivitas parkir, identifikasi kondisi parkir, identifikasi elemen perancangan kota yang mempengaruhi parkir dan analisis persepsi aktivitas parkir pada koridor jalan Diponegoro dan Jendral Sudirman. Pendekatan yang digunakan yaitu pendekakatan positivistik dan menggunakan metode kuantitatif. Dari pendekatan tersebut, teknik analisis yang digunakan dalam penelitian ini yaitu deskriptif kuantitatif dan deskriptif kualitatif. Metode tersebut digunakan dalam menganalisis persepsi aktivitas masyarakat dalam berparkir pada koridor jalur arteri di pusat Kota Brebes. Pendekatan-pendekatan tersebut akan ditunjang oleh analisis elemen perancangan kota yang mempengaruhi parkirdalam koridor tersebut. Analisis –analisis tersebut akan didukung dengan adanya karakteristik parkir, karakteristik pengguna parkir dan karakteristik aktifitas perdagangan dan perkantoran yang telah teridentifikasi sebelumnya. Hal tersebut dilakukan untuk identifikasi masyarakat dalam berparkir pada koridor perdagangan dan perkantoran jalan Diponegoro dan Jendral Sudirman. Analisis diatas didapatkan jika jalan Diponegoro dan Jendral Sudirman merupakan tempat yang cukup padat aktivitas terutama aktivitas perdagangan dan perkantoran. Kedua aktivitas tersebut membuat bangkitan parkir di koridor jalan tersebut. Pada koridor jalan tersebut pengunjung yang merupakan pekerja sebagian besar membutuhkan waktu lebih dari 4 jam untuk meletakkan kendaraannya dan mengalami kesulitan parkir pada waktu pagi hari. Parkir yang ada di koridor jalan tersebut memiliki pola parkir dengan sudut 90 0 dan 180 0 dengan dominasi kendaraan yaitu sepeda motor. Persepsi pengunjung yang melakukan aktivitas parkir pada wilayah studi merasa kurang mudah dalam parkir on-street, off-street maupun trotoar. Oleh karena itu, hasil studi ini diharapkan dapat dijadikan bahan pertimbangan untuk pengaturan parkir sehingga tercipta kenyamanan parkir sesuai aktivitas yang ada pada koridor jalan Diponegoro dan Jendral Sudirman. Kata Kunci : Aktivitas Parkir, Jalur Arteri, Brebes
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Subjects: | H Social Sciences > HE Transportation and Communications |
Divisions: | Faculty of Engineering > Department of Urban and Regional Planning Faculty of Engineering > Department of Urban and Regional Planning |
ID Code: | 41106 |
Deposited By: | INVALID USER |
Deposited On: | 17 Dec 2013 10:37 |
Last Modified: | 14 Jul 2014 10:03 |
Repository Staff Only: item control page