PERILAKU PERGERAKAN MAHASISWA TERHADAP PENGGUNAAN ICT DI KAWASAN PENDIDIKAN TINGGI UGM

FAHRUDIN, Muhammad and MANULANG, Okto Risdianto (2010) PERILAKU PERGERAKAN MAHASISWA TERHADAP PENGGUNAAN ICT DI KAWASAN PENDIDIKAN TINGGI UGM. Undergraduate thesis, UNIVERSITAS DIPONEGORO.

[img]PDF
Restricted to Repository staff only

4Mb

Abstract

  Kota Yogyakarta dari waktu ke waktu semakin berkembang pesat terlebih dengan adanya kemunculan beberapa perguruan tinggi seperti UGM, UPN, UNY dan UII. Penetrasi perguruan tinggi tersebut menimbulkan dampak migrasi mahasiswa pendatang semakin meningkat. Di samping itu sarana publik dan ruang publik yang disediakan untuk menampung aktifitas mahasiswa juga meningkat. Disadari atau tidak disadari hal ini menimbulkan interaksi sosial antara mahasiswa pendatang dengan penduduk lokal yang bisa berupa positif maupun negatif. Kecenderungan mahasiswa untuk bermobilisasi lebih tinggi dari penduduk lokal dikarenakan beberapa hal diantaranya adalah untuk mencukupi kebutuhan sehari-hari terutama mengerjakan kewajibannya sebagai seorang mahasiswa. Namun mobilitas dan aktifitas mereka tidak dapat terwadahi oleh angkutan lokal sehingga moda yang banyak dipakai mahasiswa pendatang adalah sepeda motor. Dengan munculnya perkembangan ICT, mahasiswa semakin dipermudah dalam mencukupi kewajibannya sebagai mahasiswa, misalnya mencari bahan kuliah maupun bahan untuk tugas. Perkembangan ICT diperkirakan telah banyak mengubah perilaku orang terhadap aktivitas mereka sehari-hari. Dalam tulisan ini akan dibahas mengenai seberapa besar dampak perkembangan ICT terhadap perilaku pergerakan mahasiswa pendatang di Yogyakarta khususnya Mahasiswa yang beraktifitas di Kawasan Pendidikan Tinggi UGM yang berlatar belakang lebih heterogen. ICT yang dimaksud dalam penelitian ini adalah adanya Internet dan hotspot cuma - cuma yang menjamur di Yogyakarta terlebih di lingkungan kampus. Tujuan dari adanya penelitian ini adalah untuk mempelajari karakteristik perilaku pergerakan mahasiswa terhadap penggunaan ICT yang terus berkembang yaitu internet dan hotspot di Kawasan Pendidikan Tinggi UGM berdasarkan aktifitas yang dilakukan. Hal ini mempunyai maksud bahwa tujuan yang diharapkan mampu untuk menjawab pertanyaan penelitian berupa bagaimana pergerakan mahasiswa terhadap penggunaan ICT di Kawasan Pendidikan UGM? Untuk mencapai tujuan tersebut metode penelitian yang digunakan adalah dengan metode kuantitatif. Metode dipilih karena semua data yang dianalisis berupa data primer dari kuesioner yang disebar kepada responden yang berupa data angka - angka. Analisis yang digunakan untuk menjelaskan data adalah dengan deskriptif kuantitatif. Berdasarkan hasil olah data yang telah dilakukan, diketahui bahwa tingkat kepemilikan kendaraan pribadi mahasiswa sangat tinggi terutama sepeda motor yang mencapai sekitar 90% dari proporsi kepemilikan kendaraan pribadi yang mencapai 80% dari sampel. Aktifitas akses internet harian termasuk aktifitas utama sebagai kebutuhan dengan prosentase 90% pada tengah pekan dan 54% pada akhir pekan. Lokasi – lokasi akses harian didominasi dengan lokasi akses di kos – kosan dengan menggunakan modem dan laptop yang mencapai lebih dari 50% dari sampel sehingga diperkirakan mahasiswa tersebut termasuk dalam kategori ekonomi mampu. Selebihnya memilih warnet sebagai lokasi akses utama. Sedangkan dengan adanya akses internet cuma - cuma maka diperkirakan mahasiswa yang termotivasi menuju ke lokasi akses mencapai 35%. Kesimpulannya bahwa penggunaan ICT berpengaruh untuk tidak melakukan pergerakan dan menambah motivasi pergerakan dalam konteks yang berbeda. Tidak melakukan pergerakan jika dalam konteks mahasiswa melakukan akses internet di kos – kosan dengan menggunakan fasilitas yang dimiliki dengan kemampuan ekonomi mereka yang tergolong mampu. Menambah motivasi pergerakan jika dalam konteks terdapat faktor eksternal berupa akses internet cuma - cuma yang tersedia di ruang – ruang publik yang mana hal ini tidak mempengaruhi mahasiswa yang termasuk kategori mampu, karena pada dasarnya mahasiswa lebih suka dengan hal – hal yang cuma – cuma. Kata kunci : perilaku pergerakan, penggunaan ICT, akses internet cuma – cuma.    

Item Type:Thesis (Undergraduate)
Subjects:H Social Sciences > H Social Sciences (General)
Z Bibliography. Library Science. Information Resources > ZA Information resources > ZA4050 Electronic information resources
Divisions:Faculty of Engineering > Department of Urban and Regional Planning
Faculty of Engineering > Department of Urban and Regional Planning
ID Code:41100
Deposited By:INVALID USER
Deposited On:17 Dec 2013 10:13
Last Modified:14 Jul 2014 10:39

Repository Staff Only: item control page