PUSAKA INDUSTRI KOTA SURAKARTA SEBAGAI SALAH SATU KARAKTERISTIK IDENTITAS KOTA

HAYATI, Renni Nur and KUSUMADEWI, Diah Intan (2009) PUSAKA INDUSTRI KOTA SURAKARTA SEBAGAI SALAH SATU KARAKTERISTIK IDENTITAS KOTA. Undergraduate thesis, UNIVERSITAS DIPONEGORO.

[img]
Preview
PDF
3062Kb

Abstract

Kota Surakarta merupakan salah satu kota yang memiliki kegiatan industri yang beragam, diantaranya berupa kegiatan produksi batik, keris gamelan, dan busana jawa serta aktivitas lainnya yang telah ada sejak dulu. Perjalanan sejarah kegiatan perekonomian tersebut dipengaruhi oleh budaya dari Kerajaan Mataram Islam dan pemerintahan Belanda serta budaya sebagai kota dagang. Dengan demikian, aktivitas kegiatan ekonomi masyarakat tersebut tentunya menjadi salah satu bagian peninggalan sejarah tersendiri, baik dalam bentuk tangible yang berupa sarana pewadahan aktivitasnya maupun yang berbentuk intangible yang berupa aktivitas itu sendiri beserta instrumen dan produknya. Pusaka budaya tersebut atau dapat disebut dengan pusaka industri mampu memberikan bagian alur cerita sejarah perkembangan kota dari sisi perekonomian dan menjadi bagian dari nilai sosial catatan kehidupan keseharian masyarakat, dan memberikan sense of identity yang penting. Oleh karena itu, pusaka industri yang dimiliki perlu dilestarikan dalam rangka mampu mempertahankan eksistensi aktivitas ekonomi masyarakat yang telah ada sejak dulu serta mampu mempertahankan bangunan-bangunan sejarah perkembangan ekonomi bagi Kota Surakarta. Tujuan dilakukannya penelitian ini adalah untuk mengidentifikasi pusaka industri yang terdapat di Kota Surakarta guna mempertahankan salah satu karakteristik identitas kotanya. Pendekatan penelitian yang digunakan adalah pendekatan kualitatif untuk mengidentifikasi fenomena yang ada di wilayah studi. Pendekatan ini bersifat menggali peninggalan budaya industri dan pusaka industri Kota Surakarta dengan dilandasi kajian teori yang relevan dan terkait. Metode analisis yang digunakan guna mendukung penelitian ini adalah metode kualitatif berupa teknik analisis kualitatif deskriptif serta metode kuantitatif berupa teknik analisis pembobotan dan skoring. Analisis kualitatif deskriptif ini dipergunakan dalam proses analisis pada hampir semua tahapan analisis yang dilakukan, yaitu mendeskripsikan hasil identifikasi peninggalan budaya industri, analisis sejarah perkembangannya, perubahan aktivitas dan dampak yang ditimbulkan serta mendeskripsikan pengelompokan peninggalan budaya industri, serta analisis penilaian peninggaalan budaya industri berdasarkan variabel penelitian. Analisis pembobotan dan skoring yang dilakukan dalam penelitian bertujuan untuk menguatkan deskripsi dari hasil analisis yang dilakukan dan guna mempermudah dalam pengidentifikasian pusaka industri Kota Surakarta. Analisis pembobotan dan skoring ini untuk melakukan analisis pengelompokkan pelestarian pusaka industri Kota Surakarta berdasarkan kategori pelestarian. Adapun nilai bobot variabel tersebut berasal dari hasil penghitungan PHA (Proses Hirarki Analisis) melalui software expert choice dengan input kuesioner yang ditujukan kepada para ahli yang terkait. Pusaka industri yang terdapat di Kota Surakarta berupa tangible dan intangible heritage. Pusaka industri bentuk intangible berupa proses kegiatan peninggalan budaya industri (termasuk ritual), pengetahuan dan ketrampilan peninggalan budaya industri, dan objek yang berkaitan dengan kegiatan peninggalan budaya industri (berupa produk, instrumen yang digunakan untuk handicrafts, dan sebagainya), sedangkan bentuk tangible berupa bengkel/ruang kerja, perusahaan dan pabrik (termasuk bangunan kantor), kawasan atau kampung, dan rumah sekaligus sebagai tempat produksi. Variabel-variabel pelestarian yang digunakan untuk menilai pusaka industri berupa tangible diantaranya peranan sejarah, keistimewaan, fungsi dalam lingkungan, kelangkaan, kejamakan, dan estetika. Sedangkan variabel-variabel yang digunakan untuk menilai pusaka industri berupa intangible diantaranya memberikan sense of identity, warisan keturunan (dari generasi ke generasi), keistimewaan, estetika, nilai sosial-budaya, nilai pengetahuan & ketrampilan, dan eksistensi. Hasil penelitian ini adalah teridentifikasinya pusaka industri Kota Surakarta sebagai salah satu karakteristik identitas kota. Pusaka industri bentuk tangible di Kota Surakarta adalah gedung kantor PTPN IX, Kampung Batik Laweyan, dan Kampung Batik Kauman. Adapun pusaka industri bentuk intangible adalah kerajinan batik, kerajinan gamelan, kerajinan wayang, kerajinan keris, kerajinan topeng tarian, kerajinan blangkon, dan busana jawa. Hal tersebut menunjukkan bahwa pusaka industri intangible Kota Surakarta merupakan aktivitas peninggalan budaya industri yang terkait dengan budaya dan tradisi Jawa serta mengandung makna filosofi yang mengajarkan tentang kearifan kehidupan sehingga pusaka industri yang ada tidak hanya sekedar mesin ekonomi, tetapi juga merupakan wujud organisasi sosial-budaya masyarakatnya. Oleh karena itu, kegiatan perencanaan yang ada harus mampu menjaga kelestarian pusaka industri secara keseluruhan serta diperlukan penelitian lanjutan terkait pusaka industri secara keseluruhan, baik karakteristik, upaya pelestarian yang sesuai maupun pengembangannya berbasis pelestarian. Kata kunci : identifikasi, pusaka industri, karakteristik identitas

Item Type:Thesis (Undergraduate)
Subjects:G Geography. Anthropology. Recreation > GV Recreation Leisure
D History General and Old World > D History (General)
ID Code:41082
Deposited By:INVALID USER
Deposited On:16 Dec 2013 14:02
Last Modified:16 Dec 2013 14:02

Repository Staff Only: item control page