Ramadhani, Nadhia (2013) PERILAKU PENCARIAN INFORMASI SISWA AUTISME TINGKAT SMA : STUDI KASUS DI SLB NEGERI SEMARANG. Undergraduate thesis, Ilmu Perpustakaan.
PDF Restricted to Repository staff only 903Kb |
Abstract
Penelitian dalam skripsi ini bertujuan untuk mengetahui perilaku pencarian informasi siswa autis tingkat SMA di SLB Negeri Semarang. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif analisis dengan jenis studi kasus dan pendekatan kualitatif. Pengumpulan data dilakukan dengan observasi, dan wawancara. Informan dipilih dengan carapurposive sampling yaitu informan yang dipilih secara acak oleh penulis sesuai dengan kriteria yang sering datang ke perpustakaan SLB Negeri Semarang. Informan yang penulis pilih secara acak terdiri dari 7 siswa autis yang dipilih dari masing-masing kelas, 3 guru kelas khusus, 2 pustakawan dan 2 orang tua wali murid. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa semua siswa autis tingkat SMA di SLB Negeri Semarang pernah melakukan pencarian informasi yang bertujuan untuk tugas yang diberikan oleh guru, menunjang ketrampilan dan minat siswa, memahami materi sesuai dengan minatnya dan untuk menambah wawasan. Sebagian besar anak autis tidak bisa jauh dengan informasi karena rasa ingin tahu yang tinggi akan segala hal. Media yang digunakan sebagian besar siswa autis tingkat SMA di SLB Negeri Semarang menggunakan internet. Sebagian kecil menggunakan media lain seperti memilih membaca buku dari perpustakaan dan toko buku, bertanya kepada orang yang lebih tahu dan melihat televisi. Semua Anak autis tingkat SMA di SLB Negeri Semarang sering mendapatkan penghargaan dan hadiah di tingkat nasional karena informasi yang didapat dan keterampilan, prestasi serta bakat masing-masing yang dimiliki. Sebagian siswa autis merasa ada kendala internal yang ada di dalam dirinya dan kendala eksternal yang ada di lingkungan perpustakaan SLB Negeri Semarang terhadap informasi yang mereka cari karena masih banyaknya hambatan serta keinginan untuk mendapatkan informasi tersebut. Namun, ada juga yang sudah merasa cukup dengan media yang dapat mereka gunakan untuk mencari informasi.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Subjects: | Z Bibliography. Library Science. Information Resources > Z665 Library Science. Information Science |
Divisions: | Faculty of Humanities > Department of Library Science |
ID Code: | 40748 |
Deposited By: | INVALID USER |
Deposited On: | 26 Nov 2013 14:30 |
Last Modified: | 26 Nov 2013 14:30 |
Repository Staff Only: item control page