UNSPECIFIED (2013) ANALISIS POTENSI STRES KERJA PADA KARYAWAN DI BAGIAN PENDAFTARAN RUMAH SAKIT KEN SARAS SEMARANG. Undergraduate thesis, Diponegoro University.
| PDF - Published Version 11Kb |
Abstract
Stres pekerjaan dapat diartikan sebagai tekanan yang dirasakan karyawan karena tugas-tugas pekerjaan tidak dapat mereka penuhi. Pada tahun 2011 karyawan yang keluar(turnover) di bagian pendaftaran dan rekam medis tidak ada, sebanyak 2 karyawan pada tahun 2012 dan 1 karyawan sampai bulan mei tahun 2013. Selain turnover, gejala yang diperoleh sebagai sumber stres kerja yang dirasakan karyawan bagian pendaftaran antara lain: produktivitas karyawan yang rendah berdampak menurunya kinerja dan kurang optimal dalam bekerja berakibat pada pelayanan yang kurang maksimal kepada pasien. Tujuan penelitian ini adalah mengukur tingkat stres, menganalisis sumber potensial yang mempengaruhi stres kerja dan menganalisis karakteristik individu dalam menangatasi stres kerja. Penelitian ini merupakan penelitian observasional dengan rancangan kualitatif pendekatan deskriptif. Informan dalam penelitian ini adalah 6 karyawan pada bagian pendaftaran.Hasil penelitian ini menunjukkan 2 informan mengalami stres ringan dan 4 informan mengalami stres berat. Faktor lingkungan yang menjadi sumber stres kerja adalah gaji yang tetap dengan harga kebutuhan yang semakin meningkat dan sitem komputer yang masih terkendala.Sebagian besar faktor organisasi yang menyebabkan stres kerja meliputi tuntutan tugas, tuntutan peran, tuntutan hubungan antarpribadi, struktur organisasi dan tahap hidup organisasi. Selain itu faktor individu yang menyebabkan stres kerja adalah permasalahan di keluarga. Informan stres ringan mempunyai persepsi yang positif terhadap lingkungan kerja dan informan stres berat mempunyai persepsi yang negatif terhadap lingkungan kerja. Disarankan sebaiknya proses seleksi dan penempatan karyawan dibedakan berdasarkan tipe kepribadian. Kata Kunci: stres kerja, turnover, karyawan pendaftaran
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Subjects: | R Medicine > RA Public aspects of medicine > RA0421 Public health. Hygiene. Preventive Medicine |
ID Code: | 40240 |
Deposited By: | INVALID USER |
Deposited On: | 16 Oct 2013 13:53 |
Last Modified: | 16 Oct 2013 13:53 |
Repository Staff Only: item control page