Tiwuk, Widiastuti (2013) Aplikasi Fuzzy Set dalam Evaluasi Kesesuaian Lahan Berbasis Sistem Informasi Geografis. Masters thesis, Diponegoro University.
| PDF 825Kb |
Official URL: http://www.msi.undip.ac.id
Abstract
Meningkatnya fungsi dan kemampuan geokomputasi, disertai dengan meningkatnya ketersediaan informasi tentang lahan menawarkan kesempatan penggunaan tools untuk manajemen yang efektif untuk keperluan perencanaan. Satu diantaranya adalah pengembangan model berbasis spasial yang dapat digunakan untuk melakukan penilaian kesesuaian lahan berdasarkan informasi yang tersedia. Penelitian ini mengevaluasi kesesuaian lahan dengan menggunakan pendekatan fuzzy set. Model fungsi yang digunakan untuk klasifikasi keanggotaan fuzzy dengan menggunakan pendekatan Semantic Import Model (SI) dengan kurva berbentuk lonceng. Tujuan dari penelitian ini adalah mengevaluasi kesesuaian lahan untuk tanaman padi sawah di DAS Samin Kabupaten Karanganyar dan Sukoharjo dengan menggunakan pendekatan fuzzy set. Analisa dilakukan berbasis Sistem Informasi Geografis. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa satuan lahan dengan kelas S1 (Sangat Sesuai) untuk kesesuaian pengembangan tanaman padi dengan luas 17,363 km2, kelas S2(Cukup Sesuai) dengan luas satuan lahan 7.065 km2, sedangkan kelas S2(Sesuai Marjinal) seluas 0,2507km2. Koefisien korelasi antara indeks kesesuaian lahan dan produktifitas sebesar 0.86.
Item Type: | Thesis (Masters) |
---|---|
Subjects: | Q Science > QA Mathematics > QA76 Computer software |
Divisions: | School of Postgraduate (mixed) > Master Program in Information System |
ID Code: | 39252 |
Deposited By: | INVALID USER |
Deposited On: | 08 May 2013 11:15 |
Last Modified: | 08 May 2013 11:15 |
Repository Staff Only: item control page