FAKTOR-FAKTOR RISIKO HIPERTENSI PRIMER DI PUSKESMAS TLOGOSARI KULON KOTA SEMARANG

SYAHRINI, ERLYNA NUR (2012) FAKTOR-FAKTOR RISIKO HIPERTENSI PRIMER DI PUSKESMAS TLOGOSARI KULON KOTA SEMARANG. Undergraduate thesis, Diponegoro University.

[img]PDF - Published Version

Abstract

Di Indonesia prevalensi hipertensi berkisar antara 8,6–10%. Saat ini jumlah penderita hipertensi di Indonesia diperkirakan 15 juta orang. Prevalensi pada daerah urban dan rural berkisar antara 17-21% dan hanya 4% yang merupakan hipertensi terkontrol. Prevalensi pada dewasa 6-15% dan 50% di antara orang dewasa yang menderita hipertensi tidak menyadari sebagai penderita hipertensi sehingga mereka cenderung untuk menjadi hipertensi berat karena tidak menghindari dan tidak mengetahui faktor risikonya, dan 90% merupakan hipertensi esensial. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui besar prevalensi dan faktor-faktor risiko hipertensi primer di wilayah kerja puskesmas Tlogosari Kulon Kota Semarang. Penelitian ini merupakan penelitian analitik dengan pendekatan cross sectional. Populasi penelitian ini adalah seluruh penduduk yang berusia 15-44, 45-54, 55-64, dan 65 tahun keatas yang berada di wilayah kerja Puskesmas Tlogosari Kulon. Sampel dari penelitian ini adalah sebagian dari populasi yang berjumlah 80 responden yang memeriksakan diri di puskesmas tlogosari kulon. Analisis yang dilakukan adalah dengan menggunakan analisis univariat dan bivariat. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat hubungan yang bermakna antara umur (p=0,0001), obesitas (p=0,003), kebiasaan konsumsi garam (p=0,027), dan kebiasaan konsumsi makanan berlemak (p=0,034) dengan hipertensi; tidak ada hubungan yang bermakna antara jenis kelamin (p=0,161), kebiasaan merokok (p=0,655), kebiasaan konsumsi alkohol (p=0,383), kebiasaan konsumsi kafein (p=0,950) dengan hipertensi. Bedasarkan hal tersebut dapat disimpulkan bahwa umur, obesitas, kebiasaan konsumsi garam, dan kebiasaan konsumsi makanan berlemak merupakan faktor risiko hipertensi primer di wilayah kerja Puskesmas Tlogosari Kulon. Kata Kunci: Hipertensi, Faktor Risiko, Tlogosari Kulon

Item Type:Thesis (Undergraduate)
Subjects:R Medicine > RA Public aspects of medicine > RA0421 Public health. Hygiene. Preventive Medicine
Divisions:Faculty of Public Health > Department of Public Health
ID Code:38319
Deposited By:INVALID USER
Deposited On:07 Feb 2013 08:14
Last Modified:07 Feb 2013 08:14

Repository Staff Only: item control page