WIDYANTARI, RIKA and Hapsari, MM Deah and Hapsari, Rebriarina (2012) PERBEDAAN GAMBARAN KLINIK INFEKSI DENGUE PADA BAYI DAN ANAK DI RSUP DOKTER KARIADI SEMARANG. Undergraduate thesis, Fakultas Kedokteran.
| PDF 392Kb |
Abstract
Latar Belakang : Umur merupakan salah satu faktor yang dapat mempengaruhi kepekaan terhadap infeksi virus dengue. Semua umur dapat terserang infeksi dengue, namun manifestasi dan gambaran klinis dari berbagai umur bisa mengalami perbedaan. Tujuan : untuk membandingkan antara gambaran klinik infeksi dengue antara dua kelompok usia yaitu bayi (usia dibawah 1 tahun) dan anak (usia diatas 1 tahun). Metode: Penelitian ini merupakan studi observasional analitik dengan rancangan cross sectional yang menggunakan data pasien infeksi dengue yang dirawat di Rumah Sakit Dokter Kariadi Semarang. Analisis menggunakan uji Chi-square dan Fisher Exact test untuk data nominal dan student t-test dan Mann Whitney untuk data numerik. Hasil : Terdapat 82 sampel yang terdiri sampel anak 62 (73,2%) dan sampel bayi 22 (26,8%). Terdapat 34,1% pasien dengan DBD Derajat I, 29,3%, DBD Derajat II, 4,9% DBD Derajat III, 13,4% DBD Derajat IV dan 18,3% Demam Dengue. Dari sekian banyak variabel gambaran klinik hanya efusi pleura (p=0,007) dan diare (p =0,012) yang memiliki perbedaan yang bermakna. Selain itu jumlah trombosit (p=0,034) pada bayi lebih rendah dari pada anak. Simpulan : Bayi yang mengalami infeksi dengue lebih banyak mengalami efusi pleura gejala penyerta diare dari pada anak. Serta jumlah trombositnya lebih rendah. Kata kunci : perbedaan gambaran klinik, infeksi dengue pada bayi dan anak
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Subjects: | R Medicine > RJ Pediatrics > RJ101 Child Health. Child health services |
Divisions: | Faculty of Medicine > Department of Medicine Faculty of Medicine > Department of Medicine |
ID Code: | 37758 |
Deposited By: | INVALID USER |
Deposited On: | 03 Jan 2013 10:47 |
Last Modified: | 03 Jan 2013 10:47 |
Repository Staff Only: item control page