Partisipasi Masyarakat Dalam Pengelolaan PLTMH Di Desa Depok Kecamatan Lebakbarang Kabupaten Pekalongan

Ahmad Alfiyan, - (2012) Partisipasi Masyarakat Dalam Pengelolaan PLTMH Di Desa Depok Kecamatan Lebakbarang Kabupaten Pekalongan. In: Seminar Nasional Pengelolaan Sumberdaya Alam dan Lingkungan "Meningkatkan Peran Stratetgis Pengelolaan Sumberdaya Alam dan Lingkungan dalam Pembangunan Berkelanjutan" PSIL Pascasarjana Undip, Selasa, 11 September 2012, Ruang Seminar Prof.Ir.Soemarman Gd.A Pascasarjana Undip Lt.6 Jl.Imam Bardjo, SH No. 3 Semarang.

[img]
Preview
PDF
36Kb

Official URL: http://.psil.undip.ac.id

Abstract

ABSTRAK Cadangan energi Indonesia hanya dapat bertahan beberapa puluh tahun lagi. Jika tidak ada efisiensi maka cadangan tersebut akan lebih cepat habis membuat harus lebih dipikirkan energi alternatif yang sifatnya terbarukan. Desa desa terpencil itu memiliki potensi sumber daya air yang bisa dikembangkan menjadi PLTA skala kecil..Pembangkit Listrik Tenaga Mikro Hidro (PLTMH) merupakan salah satu alternatif solusi yang dapat menembus keterbatasan akses transportasi, teknologi hingga biaya. Partisipasi masyarakat yang kurang aktif dalam pengelolaan PLTMH dapat mengakibatkan adanya friksi di masyarakat yang pada akhirnya bisa mengganggu layanan listrik dan keberadaan PLTMH. Di samping itu masyarakat tidak memperoleh transfer of knowledge. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengelolaan PLTMH, partisipasi masyarakat dan pengelolaan lingkunganya pada PLTMH desa Depok Kecamatan Lebakbarang yang beroperasi mulai tahun 2008. Jenis penelitian ini adalah kualitatif degan metode wawancara. Dari hasil penelitian didapat bahwa PLTMH di Desa Depok sudah tidak beroperasi melayani pelanggan dikarenakan generator dan panel listrik rusak yang disebakan penggunaan arus listrik yang berlebihan (overload). Partisipasi masyarakat pada saat perencanaan pada level consultation, pembangunan pada level manipulation, pengelolaan pada level citizen control dan monev pada level citizen control. Keywords :PLTMH, partisipasimasyarakat, energy alternatif.

Item Type:Conference or Workshop Item (Paper)
Subjects:T Technology > TK Electrical engineering. Electronics Nuclear engineering
Divisions:School of Postgraduate (mixed) > Master Program in Environmental Science
ID Code:37587
Deposited By:INVALID USER
Deposited On:08 Dec 2012 10:19
Last Modified:08 Dec 2012 10:22

Repository Staff Only: item control page