TARIK-MENARIK BAHASA JAWA DIALEK BANYUMAS DAN BAHASA SUNDA DI PERBATASAN JAWA TENGAH-JAWA BARAT BAGIAN SELATAN SEBAGAI SIKAP PEMERTAHANAN BAHASA OLEH PENUTUR

Sri, Wahyuni (2010) TARIK-MENARIK BAHASA JAWA DIALEK BANYUMAS DAN BAHASA SUNDA DI PERBATASAN JAWA TENGAH-JAWA BARAT BAGIAN SELATAN SEBAGAI SIKAP PEMERTAHANAN BAHASA OLEH PENUTUR. In: Seminar Nasional Pemertahanan Bahasa Nusantara, 6 Mei 2010, Hotel Pandanaran Semarang.

[img]
Preview
PDF - Published Version
196Kb

Official URL: http://mli.undip.ac.id

Abstract

Gloss-gloss dengan realisasi sama di daerah perbatasan seringkali menimbulkan kesimpangsiuran status bahasa di daerah-daerah yang berdekatan. Situasi ini salah satunya disebabkan gencarnya saling pengaruh antara dua bahasa yang dituturkan di daerah tersebut. Akibatnya terjadi tarik-menarik antara dua bahasa tersebut sebagai sikap pemertahanan terhadap bahasa masing-masing. Beberapa realisasi meskipun berasal dari satu etimon, hanya berbeda satu atau dua fonem saja, untuk menyebut satu gloss pada kedua bahasa itu. Hal ini menunjukkan kuatnya pengaruh dan saling serap dari kedua bahasa yang sering bersentuhan. Di sinilah letak kesimpangsiuran itu. Akan tetapi, melalui pembuktian secara kualitas dengan ditemukannya korespondensi di kedua bahasa itu dapat menjelaskan status bahasanya. Kedua komponen ini, yaitu gloss yang sama dan korespondensi, sebenarnya menunjukkan sikap pemertahanan bahasa secara alamiah yang dimiliki oleh penuturnya.

Item Type:Conference or Workshop Item (Speech)
Uncontrolled Keywords:dialek, pemertahanan bahasa, gloss.
Subjects:P Language and Literature > P Philology. Linguistics
Divisions:School of Postgraduate (mixed) > Master Program in Linguistic
ID Code:36889
Deposited By:INVALID USER
Deposited On:14 Nov 2012 09:44
Last Modified:14 Nov 2012 10:49

Repository Staff Only: item control page