AHMAN, ASEN (2008) PENGEMBANGAN DESAIN STARTING BLOCK KOLAM RENANG DENGAN MENGGUNAKAN THEORY OF INVENTIVE PROBLEM SOLVING (TRIZ). Undergraduate thesis, Diponegoro University.
Full text not available from this repository.
Abstract
Kolam renang adalah salah satu sarana olahraga air yang cukup populer di kalangan masyarakat. Sebagai sarana olahraga yang cukup populer, maka kolam renang harus memberikan kenyamanan dan keamanan bagi penggunanya. Salah satu pengguna yang memiliki frekuensi penggunaan kolam renang yang tinggi adalah atlet renang. Salah satu bagian dari kolam renang yang paling penting bagi atlet adalah strating block. Starting block kolam renang merupakan salah satu alat kompetisi renang yang mutlak digunakan dalam suatu pertandingan olah raga renang. Alat ini tidak hanya digunakan oleh atlet renang senior (dewasa) tetapi juga digunakan oleh atlet renang yunior atau pemula (usia dini 4-12 tahun). Selain itu, alat ini juga tidak hanya diterapkan pada satu kolam renang saja tapi diterapkan pula pada kolam renang yang lain, yang memilki perbedaan ketinggian permukaan air dan dinding tepi kolam renang. Saat ini kondisi starting block hanya memenuhi sebagian atlet renang. Ada sebagian atlet renang yang mengalami kesulitan saat menggunakan alat tersebut, terutama dirasakan oleh atlet renang usia dini. Oleh karena itu, perlu dilakukan pengembangan desain starting block yang adaptable terhadap atlet renang dari semua tingkatan umur dan adaptable terhadap kondisi ketinggian permukaan air. Peningkatan fitur adaptability starting block mengakibatkan fitur stability of composition produk memburuk. Hal tersebut tidak diinginkan terjadi. Dengan demikian diperlukan metodologi TRIZ untuk menyelesaikan masalah kontradiksi teknis tersebut agar hasil akhir ideal dapat tercapai. Desain starting block yang adaptable dapat dicapai setelah menyelesaikan kontradiksi teknis yang terjadi saat proses pemecahan masalah menggunakan TRIZ tersebut. Melakukan pengurangan terhadap parameter-parameter yang memberikan kerugian terhadap hasil akhir yang ideal, diantaranya : berat dari objek bergerak, kualitas bahan yang digunakan, faktor bahaya dari obyek, dan bahaya yang timbul dari luar obyek.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Starting block, adaptable, TRIZ, kontradiksi, hasil akhir ideal |
Subjects: | T Technology > T Technology (General) |
Divisions: | Faculty of Engineering > Department of Industrial Engineering Faculty of Engineering > Department of Industrial Engineering |
ID Code: | 35342 |
Deposited By: | INVALID USER |
Deposited On: | 06 May 2013 20:50 |
Last Modified: | 06 May 2013 20:50 |
Repository Staff Only: item control page